Mahasiswa Minta Pemilu Berkualitas
Jumat, 03 April 2009 – 21:16 WIB
JAKARTA - Setelah berbagai organisasi kemasyarakatan di banyak tempat dan daerah menyerukan pentingnya pemilu yang damai dan berkualitas, siang tadi 8 pimpinan organisasi mahasiswa terdiri dari PMII, GMNI, HMI, IMM, PMKRI, GMKI, HIKMABUDHI, dan KAMMI, mendatangi KPU juga menyerukan hal serupa. Mereka diterima oleh anggota KPU Syamsul Bachri, di Media Center KPU, Jakarta, Jumat 3/4). Saat ini, lanjutnya, situasi politik semakin memanas. “Tapi hal tersebut hendaknya jangan diikuti pula dengan 'hati'. Kepala boleh panas tapi hati tetap dingin," tegas Syamsul Bachri lagi. Syamsul juga menyebut bahwa KPU sudah menunjukkan progres yang semakin membaik demi terlaksananya pemilu yang kita inginkan bersama. KPU juga sudah menyelesaikan berbagai masalah yang datang silih berganti. Jika ternyata pada saat ini KPU dinilai masih banyak kekurangan, kita bisa memakluminya karena tidak ada sesuatu produk manusia yang sempurna.
Usai menyampaikan pernyataan tertulis yang menuntut perlunya pemilu yang damai dan berkualitas, anggota KPU Syamsul Bachri menyatakan KPU sangat memberikan apresiasi kepada para mahasiswa melalui organisasinya menyerukan perlunya pemilu yang damai dan berkualitas.
Baca Juga:
“Semakin banyak pihak yang menyatakan perlunya pemilu yang damai dan berkualitas, maka semakin yakin bangsa ini akan mampu menjalankan pemilu secara berkualitas,” kata Syamsul Bachri.
Baca Juga:
JAKARTA - Setelah berbagai organisasi kemasyarakatan di banyak tempat dan daerah menyerukan pentingnya pemilu yang damai dan berkualitas, siang tadi
BERITA TERKAIT
- Lemkapi Harap Polri Sikat Mafia Pengirim PMI Ilegal
- Penjabat Gubernur Jatim Luncurkan Program Makan Bergizi Gratis, Anggota DPD RI Lia Istifhama Mengapresiasi
- LPKR Catat Pertumbuhan Signifikan dalam Pengalihan Limbah Menuju Ekonomi Sirkular
- Mau Bekerja di Jepang? Begini Syarat yang Harus Dipenuhi
- 90 Ribu Honorer Satpol PP Ancang-Ancang Menggugat KepmenPAN-RB 11 Tahun 2024 ke MK
- Jamkrindo Salurkan Bantuan untuk Para Korban Puting Beliung di Subang