Mahasiswa Universitas Bakrie Ajak Generasi Z Berperan Aktif Kurangi Produksi Sampah Plastik

Mahasiswa Universitas Bakrie Ajak Generasi Z Berperan Aktif Kurangi Produksi Sampah Plastik
Suacara acara Marcomm Week 2023 dengan tema "No More Plastic Pollution yang digelar Prodi Ilmu Komunikasi Universitas Bakrie beberapa waktu lalu. Foto: Dok Ilmu Komunikasi Universitas Bakrie

Sampah plastik yang terkumpul dari kegiatan tersebut akan disetorkan ke Dinas Lingkungan Hidup (DLH) untuk pengolahan kembali, dan kegiatan edukasi ini akan terus berlanjut melalui media sosial, khususnya menyasar Generasi Z.

Puncak acara Marcomm Week 2023 berlangsung pada 16 September 2023 di Kampus Plaza Festival Universitas Bakrie. Acara tersebut melibatkan beragam peserta, termasuk masyarakat umum, mahasiswa, dan pelajar SMA/K.

Marcom Week sendiri merupakan acara yang diselenggarakan oleh Media Club (Meclub) dengan fokus pada peminatan Marcom (Marketing Communication) dalam Ilmu Komunikasi.

Acara ini terdiri dari Pre-Event yang mencakup perlombaan terkait peminatan Marcom dan Main Event berupa talkshow, workshop, hiburan, serta pengumuman lomba Pre-Event.

Perubahan iklim adalah fenomena global yang memengaruhi seluruh dunia, dan salah satu penyebabnya adalah sampah plastik.

"Kegiatan ini adalah langkah kami sebagai mahasiswa Universitas Bakrie untuk mengajak pemuda peduli dengan lingkungan dan merespons masalah perubahan iklim," kata salah satu anggota panitia Marcomm Week.

Universitas Bakrie berharap bahwa kegiatan ini dapat memberikan inspirasi kepada masyarakat, khususnya Generasi Z, untuk berperan aktif dalam melindungi lingkungan dan meraih masa depan yang lebih berkelanjutan.(ray/jpnn)

Mahasiswa dan dosen Ilmu Komunikasi Universitas Bakrie mengajak masyarakat khususnya generasi Z agar berperan aktif dalam mengurangi produksi sampah plastik.


Redaktur & Reporter : Budianto Hutahaean

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News