Mahasiswi Cantik Dibunuh, Ada Motif Warisan?

Mahasiswi Cantik Dibunuh, Ada Motif Warisan?
Ilustrasi. Foto: Rakyat Kalbar/JPNN

jpnn.com - jpnn.com - Kasus kematian mahasiswi cantik Universitas ‎Muhammadiyah Jakarta (UMJ) Muniarti (22) terus didalami.

Sejauh ini, satu tersangka yakni sang kakak inisial AR (31) masih diperiksa secara intensif.

Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Raden Prabowo Argo Yuwono mengatakan, semua potensi yang menyebabkan AR membunuh adik kandungnya itu akan didalami.

Termasuk kabar motif warisan. "Untuk saat ini (soal warisan) motifnya masih didalami penyidik," kata Argo saat dikonfirmasi, Kamis (12/1).

Sementara itu, Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Timur Sapta Maulana ‎mengatakan, pihaknya menjadikan AR sebagai potential suspect karena yang memegang kunci rumah.

‎Pelaku diduga mengambil salah satu kunci rumah yang sebelumnya dipegang sang ibu untuk membuka kediaman korban.

"Iya itu asumsi lah. Baru bisa mengiyakan karena masih dalam pemeriksaan," tandas Sapta. (Mg4/jpnn)


Kasus kematian mahasiswi cantik Universitas ‎Muhammadiyah Jakarta (UMJ) Muniarti (22) terus didalami.


Redaktur & Reporter : Fathan Sinaga

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News