Mahasiswi Hamil Meninggal Dunia di Indekos, Ada Obat Penggugur Kandungan

jpnn.com, LAMPUNG TENGAH - Warga Desa Sabahbalau, Tanjung Bintang, Lampung Selatan, digegerkan penemuan mayat mahasiswi di kamar indekos, Minggu.
Mahasiswi perguruan tinggi swasta itu bernama Amesty Puspita (20), asal Lampung Tengah.
Kapolsek Tanjung Bintang Kompol Faria Arista mengungkapkan Amesty meninggal dunia diduga keracunan obat penggugur kandungan.
Korban diduga sedang dalam keadaan hamil.
Namun, Faria belum dapat menjelaskan secara perinci terkait penyebab kematian korban.
Saat ini, korban masih dilakukan autopsi di RS Bhayangkara Polda Lampung.
"Masih dalam penyelidikan. Jadi, belum dapat dijelaskan sepenuhnya karena masih dalam proses autopsi," jelas Kompol Faria kepada JPNN.com.
Polisi tengah memeriksa tiga orang saksi atas penemuan mayat tersebut.
Warga Desa Sabahbalau, Lampung Selatan, digegerkan penemuan mayat mahasiswi yang diduga sedang hamil di kamar indekos, Minggu.
- Ibunda Meninggal Dunia, Alya Rohali: Selamat Jalan Mama Sayang
- Alya Rohali Berduka, Sang Ibunda Meninggal Dunia
- Berhubungan Dekat, Inul Daratista Temani Titiek Puspa Sejak Hari Pertama di Rumah Sakit
- Tenggelam di DAS Kapuas, 2 Remaja Ditemukan Meninggal Dunia
- Innalillahi, 2 Remaja Tenggelam di Sungai Kapuas Ditemukan Meninggal
- Kenang Titiek Puspa, Ahmad Dhani: Dewinya Komposer, Belum Ada yang Seperti Beliau