Mahasiswi Perantau Asal Papua Semringah Dapat Hadiah Gitar dari Mbak Puan

jpnn.com, SEMARANG - Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK), Puan Maharani memberikan pengarahan dalam kegiatan Orientasi Diponegoro Muda (ODM) 2019 di Gelora Universitas Diponegoro (Undip), Tembalang, Semarang (18/8).
Kedatangan Puan itu disambut ribuan mahasiswa mahasiswi baru Undip yang sedang menjalani ospek tersebut.
Dalam pengarahannya Puan berpesan agar para mahasiswa selalu mengedepankan Bhinneka Tunggal Ika dan toleransi antarsesama.
BACA JUGA : Mbak Puan Sebut Menteri dari PDI Perjuangan Bisa Lebih dari 10
Cucu Bung Karno itu mengingatkan bahwa bangsa Indonesia, terdiri dari ribuan pulau, suku, dan budaya berbeda-beda sehingga harus tetap di jaga bersama.
"Keberagaman kita jaga. Pancasila kita implementasikan dalam kehidupan kita," kata Puan bersemangat.
Puan kemudian mencari mahasiswa asal Papua yang memilih kuliah di Undip. Mahasiswi Papua yang ditunjuk Puan diajak naik ke atas panggung acara.
Nama mahasiswi itu Antonietta alias Anet asal Manokwari. Gadis itu memilih jurusan teknik di Undip. Dia mengutamakan jurusan Teknik Perencanaan Tata Kota.
Menko PMK Puan Maharani memberikan orasi dan pengarahan di ospek mahasiswa mahasiswi baru Undip Semarang.
- Menteri Kabinet Merah Putih Temui Jokowi, Ketua DPR Merespons Begini
- Mbak Puan Sentil Israel soal Serangan di Palestina
- Pertemuan Megawati-Prabowo Bakal Memengaruhi Keputusan Hasil Kongres PDIP?
- Puan Yakin Bakal Ada Pertemuan Lanjutan Megawati dengan Presiden Prabowo
- Prabowo Ingin Evakuasi Korban di Gaza, Ketua DPR Tagih Penjelasan Kemenlu
- Menteri Sowan ke Kediaman Jokowi, Puan PDIP: Presiden Saat Ini Prabowo Subianto