Mahasiswi Tewas Melahirkan di Kamar Kos, Polisi Buru Teman Dekat
SLEMAN – Tim penyelidik dari Polsek Depok Barat, Sleman Yogyakarta masih terus menelusuri kasus tewasnya Selvina Amelia Agustina, mahasiswi jurusan akuntansi UPN Veteran Jogja di kamar kosnya pasca-persalinan. Namun, polisi memang belum bisa mengungkap penyebab pasti kematian mahasiswi asal Lampung itu.
“Penyebab pasti kematian Selvina memang belum diketahui. Dugaan sementara ka-rena melahirkan tanpa bantuan orang lain atau tim medis,” ujar Kapolsek Depok Barat Kompol Luthfi seperti dikutip Radar Jogja.
Lutfhi mengakui bahwa pihaknya agak kesulitan mengungkap misteri kematian Selvina. Selain tidak ada saksi mata, barang-barang berharga milik korban juga tidak ada yang hilang. Apalagi, tim medis RSUP Sardjito juga tidak menemukan adanya tanda-tanda kekerasan dalam tubuh korban. “Kami juga tidak menemukan obat atau jamu penggugur kandungan dari dalam kamar kosnya,” tandasnya.
Selain itu, kata Luthfi, polisi juga tidak memiliki harapan untuk bisa mengungkap misteri kematian Selvina. Alasannya, keluarga Selvina di Lampung juga menolak dilakukan otopsi atas jasad wanita malang yang ditemukan tewas dalam kondisi dikerubungi lalat itu.
Kamis dini hari kemarin sekitar pukul 01.00, jenazah Selvina langsung dibawa ke Lampung untuk dimakamkan melalui jalur darat. “Keluarga menolak dilakukan otopsi,” jelasnya.
Saat melakukan penyelidikan di kamar kos korban, polisi menemukan petunjuk mengenai sosok pria yang diduga menjadi teman dekat cewek Lampung itu. Pria itu berinisial Gw. “Kami masih mencari teman dekat korban. Dia tinggal di Jakarta,” terang Luthfi.
SLEMAN – Tim penyelidik dari Polsek Depok Barat, Sleman Yogyakarta masih terus menelusuri kasus tewasnya Selvina Amelia Agustina, mahasiswi
- Jadi Tersangka Korupsi Dana Desa, Oknum Kades di Jember Ditahan Polisi
- Mengubah Sampah Jadi Pulsa, Begini Caranya
- Dor! Mulyono Ditembak Tim Polda Riau, Dia Bawa Sabu-Sabu Senilai Rp 30 Miliar
- Jalan Utama Penghubung Riau-Sumbar Putus Total, Ini Alternatifnya
- 22 Los Pedagang di Pasar Pelelangan Ikan Sodoha Kendari Terbakar, Penyebab Masih Diselidiki
- Catat ya, PPPK Bukan Sekadar Pengganti Baju Honorer