Mahasiswa Berikan Selusin Tuntutan kepada Moeldoko, Ini Isinya
jpnn.com, JAKARTA - Mahasiswa yang tergabung dalam Badan Eksekutif Mahasiswa Seluruh Indonesia (BEM SI) menyampaikan langsung selusin tuntutan terkait tujuh tahun pemerintahan Presiden Joko Widodo (Jokowi) kepada Kepala Staf Kepresidenan Jenderal (Purn) Moeldoko.
Tuntutan itu disampaikan saat mahasiswa yang melakukan aksi unjuk rasa di depan Patung Kuda, Jakarta Pusat, ditemui langsung Moeldoko didampingi Kapolda Metro Jaya Irjen Fadil Imran, Kamis (21/10).
Koordinator Pusat Aliansi BEM SI Kaharudin pun menyampaikan langsung selusin tuntutan mahasiswa kepada Moeldoko.
Tuntutan itu, antara lain, desakan kepada pemerintah menerbitkan peraturan pemerintah pengganti undang-undang (perppu) untuk membatalkan UU Nomor 11 Tahun 2020 tentang Cipta Kerja.
"Menuntut dan mendesak pemerintah untuk memperbaiki dan meningkatkan pertumbuhan ekonomi Indonesia yang masih relatif rendah," kata Kaharudin di depan Moeldoko.
BEM SI juga menuntut dan mendesak pemerintah mengembangkan sumber daya alam (SDA) dan sumber daya manusia (SDM) yang ada di dalam negeri, tanpa menjadikan utang sebagai salah satu sumber pembangunan negara.
Tidak hanya itu, para mahasiswa yang tergabung dalam BEM SI juga meminta pemerintah mewujudkan kebebasan sipil seluas-luasnya sesuai amanat konstitusi.
Kemudian, menjamin keamanan setiap orang atas hak berpendapat dan dalam mengemukakan pendapat, serta menghadirkan evaluasi dan reformasi di tubuh institusi Polri.
Mahasiswa dari BEM SI yang berdemonstrasi terkait tujuh tahun pemerintahan Jokowi ditemui langsung Kepala Staf Kepresidenan Jenderal (Purn) Moeldoko yang didampingi Kapolda Metro Jaya Irjen Fadil Imran. Mahasiswa menyampaikan langsung tuntutan kepada Moel
- Pakar Politik Menyamakan Jokowi dengan Pembunuh Berdarah Dingin, Ini Sebabnya
- Jokowi Aktif Mendukung Paslon Tertentu, Al Araf: Secara Etika Itu Memalukan
- Al Araf Nilai Jokowi Memalukan Turun Kampanye di Pilkada 2024
- Pengamat Heran PDIP Protes Mega Ada di Stiker 'Mau Dipimpin Siapa?'
- Hasto PDIP Nilai Prabowo Sosok Kesatria, Lalu Menyindir Jokowi
- Prabowo Seorang Kesatria, Harus Tegas Hadapi Cawe-Cawe Jokowi di Pilkada