Mahfud Ingatkan Akil soal Beban Ketua MK
Rabu, 03 April 2013 – 19:43 WIB

Mahfud Ingatkan Akil soal Beban Ketua MK
JAKARTA - Mahfud MD tidak ingin melewatkan momentum terpilihnya hakim konstitusi Akil Mochtar sebagai Ketua Mahkamah Konstitusi (MK). Tak berselang lama setelah Akil terpilih, Mahfud langsung menyambangi gedung MK untuk mengucapkan selamat pada Akil.
Meski demikian Mahfud tak sekedar menyampaikan ucapan selamat ke Akil. Bekas Ketua MK itu memberi pesan ke penggantinya.
Baca Juga:
Akil yang ditemui usai bertemu Mahfud mengatakan bahwa bekas Menteri Pertahanan itu mengingatkan tentang beban yang harus ditanggung Ketua MK. "Beliau tadi bilang "selamat menerima beban," ujar Akil menirukan pesan Mahfud.
Selanjutnya Akil akan mengucapkan sumpah sebagai Ketua MK pada Jumat, 5 April 2013. Dalam Peraturan Mahkamah Konstitusi Nomor 3 Tahun 2012 tentang Tata Cara Pemilihan Ketua dan Wakil Ketua Mahkamah Konstitusi disebutkan bahwa ketua atau wakil ketua terpilih mengucapkan sumpah atau janji menurut agamanya di hadapan Mahkamah. "Saya akan diambil sumpahnya Jumat, 5 April 2013 pukul 09.00 WIB," pungkasnya.
JAKARTA - Mahfud MD tidak ingin melewatkan momentum terpilihnya hakim konstitusi Akil Mochtar sebagai Ketua Mahkamah Konstitusi (MK). Tak berselang
BERITA TERKAIT
- 5 Berita Terpopuler: Revisi UU ASN Mengubah Sesuatu, Ada Pasal yang Dipersoalkan, Honorer R2/R3 Keburu Pensiun
- Ma'aruf Amin Sebut Lebih Baik Kirim Bantuan Ketimbang Evakuasi Warga Gaza ke Indonesia
- Muncul Penolakan Soeharto Sebagai Pahlawan Nasional, Mensos Merespons Begini
- Cak Imin: Tadi Presiden juga Menelepon Saya
- Pernyataan Terbaru Mensos soal Soeharto Pahlawan Nasional
- Sufmi Dasco Ahmad Bicara Soal Isu Matahari Kembar, Begini Kalimatnya