Mahfud MD Cawapres Terpopuler Versi SSS
Rabu, 26 Oktober 2011 – 19:09 WIB

Mahfud MD Cawapres Terpopuler Versi SSS
JAKARTA - Survei yang dilakukan Sugeng Sarjadi Syndicate (SSS) pada 3-8 Oktober lalu tak hanya menempatkan Prabowo Subianto sebagai calon presiden (capres) terpopuler. Hasil survei itu menunjukkan bahwa Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) Mahfud MD sebagai calon wakil presiden (cawapres) terpopuler.
Direktur eksekutuf SSS, Toto Sugiarto, menyatakan bahwa faktor kejujuran dan kepandaian menjadi pilihan utama bagi responden survei SSS. "Kriteria cawapres yang menjadi preferensi publik adalah kejujuran dan kepandaian. Mahfud MD yang teratas untuk itu," kata Toto saat memaparkan hasil survei SSS di Four Seasons Hotel, Rabu (26/10).
Baca Juga:
Dari hasil survei SSS itu diketahui bahwa bahwa 15,6 persen dari 1318 responden memilih Mahfud. Toto menguraikan, 44,8 persen dari responden pemilih Mahfud menganggap mantan Menteri Pertahanan itu sebagai akademisi yang jujur. Selain itu, Mahfud dianggap sebagai akademisi pandai oleh 24,1 persen responden pemilihnya. Sedangkan 12,6 persen responden menganggap Mahfud akademisi yang tegas.
"Sedangkan sebagai ahli hukum, Mahfud dianggap jujur oleh 42,9 persen responden, tegas oleh 25,2 persen, dan berwibawa sebesar 11,8 persen,"papar Toto.
JAKARTA - Survei yang dilakukan Sugeng Sarjadi Syndicate (SSS) pada 3-8 Oktober lalu tak hanya menempatkan Prabowo Subianto sebagai calon presiden
BERITA TERKAIT
- Posisi Letkol Teddy di Seskab Langgar UU TNI, TB Hasanuddin: Harus Mundur dari Militer
- TB Hasanuddin Ungkap Beberapa Pasal Menarik Perhatian dalam DIM RUU TNI
- Kanang Desak Bersih-Bersih Total Sebelum Kolaborasi dengan Danantara
- Rustini Muhaimin Menggelar Bakti Sosial saat Bersafari Ramadan ke Gunungkidul
- Kata Said PDIP Soal Masa Jabatan Ketum Partai Digugat: Saya Kira MK Akan Hormati Kedaulatan Parpol
- Asep Wahyuwijaya Nilai Bersih-Bersih di BUMN Energi Harus Total