Mahfud MD Kaget Punya Jabatan Banyak Sekali
Mahfud pun menyebutkan beberapa jabatan lainnya yang dia pegang, mulai dari Ketua Komite Koordinasi Nasional Pencegahan dan Pemberantasan Tindak Pidana Pencucian Uang (Komite TPPU), Ketua Satgas Tindak Pidana Perdagangan Orang (TPPO), Pengarah Badan Keamanan Laut (Bakamla), Ketua Kompolnas hingga Ketua Pengarah Penanggulangan Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla).
"Itu yang struktural," kata pria kelahiran Sampang berusia 66 tahun itu.
Mahfud tak hanya memiliki banyak jabatan struktural, tetapi juga memiliki jabatan ad hoc, di antaranya sebagai Ketua Tim Pemantau Pelaksanaan Penyelesaian, Ketua Pilar Masyarakat Politik dan Keamanan ASEAN.
Terbaru, Presiden Joko Widodo juga menunjuk Mahfud MD sebagai Pelaksana Tugas, Wewenang dan Tanggung Jawab Menteri Komunikasi dan Informatika pada Jumat (19/5).
"Tugas menteri itu sangat banyak, meskipun gajinya lebih besar BUMN," tuturnya. (antara/jpnn)
Video Terpopuler Hari ini:
Orang bilang Luhut Binsar banyak sekali jabatannya, Mahfud MD juga banyak sekali.
Redaktur & Reporter : Mufthia Ridwan
- Dukungan Anies untuk Pram-Rano Bakal Berdampak Signifikan
- Agung Sebut Pilkada Jateng Jadi Ajang Pertarungan Efek Jokowi vs Megawati
- Ikuti Arahan Jokowi, Pujakesuma Dukung Ridwan Kamil-Suswono di Pilkada DKI
- KPK Cecar Ipar Jokowi terkait Pengaturan Lelang di Kemenhub
- Tanggapi Dukungan Jokowi Kepada Ridwan-Suswono, Syafrudin Budiman: Tanda-Tanda Kemenangan
- Pilkada Landak: Kaesang Sebut Heri-Vinsesius Didukung Jokowi & Prabowo