Mahfud MD Klaim Pungli Berkurang, Masyarakat Sudah Merasakan Belum?

jpnn.com, YOGYAKARTA - Menteri Koordinator bidang Politik, Hukum dan Keamanan (Menko Polhukam) Mahfud MD menyebut pembentukan Satuan Tugas (Satgas) Sapu Bersih Pungutan Liar (Saber Pungli) cukup efektif.
Terbukti, Mahfud mengklaim kasus pungutan liar (pungli) kini sudah sangat berkurang.
"Sekarang alhamdulillah sudah sangat berkurang pungli-pungli itu."
"Kalau saya ditanya kenapa, karena ada ada Saber Pungli yang selalu memata-matai, menyelidiki siapa menerima apa," ujar Mahfud MD.
Dia mengatakan hal tersebut seusai pencanangan DIY Menuju Kabupaten/Kota Bebas dari Pungli di Gedhong Pracimasana, Kantor Kepatihan, Yogyakarta, Jumat (24/9).
Mahfud menyebut Satgas Saber Pungli sejak awal dibentuk telah menangkap tangan pelaku lebih dari 43 ribu kali yang kemudian kasusnya dilimpahkan ke kepolisian.
Kasus pungutan liar yang ditangani Saber Pungli terjadi di berbagai sektor pelayanan publik.
Seperti, pengurusan SIM, persyaratan pengajuan kredit di bank, hingga pungli pengurusan pajak bumi dan bangunan (PBB).
Mahfud MD mengklaim pungutan liar kini jauh berkurang, masyarakat sudah merasakan belum?
- Pelaku Pungli yang Kerap Meresahkan Pengendara di Pintu Tol Keramasan Ditangkap
- Mahfud MD Bilang Begini soal Lagu Band Sukatani yang Menyentil Polisi
- Mahfud Soroti RUU Kejaksaan: Enggak Bisa Jaksa Salah Harus Minta Izin Jaksa Agung
- Jembatan Timbang Indonesia Tidak Berwibawa, Ini Penyebabnya
- Vonis Harvey Moeis Diperberat, Mahfud Md Sanjung Kejaksaan, Bravo
- Polisi Amankan 2 Pelaku Pungli di Pintu Keluar Tol Keramasan