Mahfud MD Mendapat Hadiah Lontar Asta Brata, Maknanya Sangat Dalam

jpnn.com - JAKARTA - Puri Kauhan Ubud memberi hadiah berupa lontar yang memuat Asta Brata kepada Menko Polhukam Mahfud MD dalam kunjungan kerja ke Bali.
"Lontar yang memuat Asta Brata memuat ajaran kepemimpinan dalam kakawin Ramayana," kata Ketua Yayasan Puri Kauhan Ubud AAGN Ari Dwipayana dalam keterangan tertulis di Jakarta, Rabu (11/10).
Dijelaskan bahwa Asta Brata berisi tuntunan delapan sikap utama bagi seorang pemimpin.
Lontar beraksara Bali dengan bahasa Jawa Kuno itu disimpan dalam sebuah kotak kayu yang disebut keropak.
Pada saat lontar diserahkan, Cok Sawitri, penggerak budaya, melantunkan teks asli kakawin Ramayana dan menjelaskan artinya sehingga mudah dipahami oleh Menko Polhukam RI Mahfud MD.
Ari Dwipayana menjelaskan bahwa Puri Kauhan Ubud adalah salah satu Puri di Bali yang aktif bergerak dalam pelestarian dan pemajuan budaya (culture), serta perlindungan alam (nature) dengan menggunakan pendekatan kekinian untuk menjawab tantangan masa depan (future).
Ari Dwipayana juga mengajak Mahfud MD untuk melihat pameran mini yang menunjukkan manuskrip lontar koleksi Puri Kauhan Ubud.
Saat di pameran, Mahfud MD mendapatkan penjelasan dari Gunayasa dan Darmaputra mengenai upaya Yayasan Puri Kauhan Ubud untuk melestarikan warisan lontar dan juga mengembangkan nilai-nilai filosofi dalam lontar itu menjadi inspirasi untuk menyelenggarakan serangkaian program aksi yang konkret kepada masyarakat.
Menko Polhukam Mahfud MD dalam kunjungan kerja ke Bali mendapat hadiah lontar yang memuat Asta Brata.
- Praktisi Hukum: Surat Edaran Gubernur Tak Bisa Dijadikan Acuan Hukum
- AMDK di Bawah Seliter Bernilai Ekonomi & Mudah Didaur Ulang
- Mahfud MD Sebut Kejaksaan Didukung Rakyat untuk Bersihkan Peradilan
- BPKN Sebut Kebijakan Gubernur Bali Soal AMDK di Bawah 1 Liter Beri Dampak Negatif
- Rayakan Liburan Paskah yang Mewah di The Ritz-Carlton Bali
- Kemenperin Segera Diskusi dengan Gubernur Bali soal Pelarangan AMDK di Bawah 1 Liter