Mahfud Mundur dari Jabatan Menko Polhukam, Kaesang Pangarep Merespons Begini
jpnn.com - MANADO - Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia Kaesang Pangarep mengomentari keputusan Mahfud Md mundur dari jabatan menteri koordinator politik, hukum, dan keamanan (menko polhukam).
Kaesang mengapresiasi kerja keras Mahfud selama menjadi menteri di Kabinet Indonesia Maju Pemerintahan Presiden Joko Widodo (Jokowi).
Dia menilai Mahfud selama ini bekerja dengan sangat baik.
"Kami mengapresiasi semua kerja keras Pak Mahfud selama ini sebagai menko polhukam-nya Pak Presiden. Saya kira selama ini beliau bekerja sangat baik," kata Kaesang seusai Kampanye Akbar PSI di Lapangan Desa Treman Minahasa Utara, Sulawesi Utara, Rabu (31/1).
Kaesang juga menyebut bahwa keputusan pengunduran diri sebagai menko polhukam merupakan salah satu strategi elektoral Mahfud dalam Pilpres 2024.
“Akan tetapi, mungkin ini, ya, salah satu strategi elektoral beliau-lah, tetapi enggak masalah itu, kan, pilihan politik beliau," ungkap putra Presiden Jokowi, itu.
Mahfud Md yang merupakan calon wakil presiden nomor urut 3 memberikan pernyataan resmi bahwa dirinya mengundurkan diri sebagai menko polhukam.
Mahfud menyampaikan langsung hal itu di Lampung Tengah, Rabu (31/1) siang.
Kaesang Pangarep merespons langkah Mahfud Md yang mengundurkan diri dari jabatan menko polhukam.
- Pakar Politik Menyamakan Jokowi dengan Pembunuh Berdarah Dingin, Ini Sebabnya
- Jokowi Aktif Mendukung Paslon Tertentu, Al Araf: Secara Etika Itu Memalukan
- Al Araf Nilai Jokowi Memalukan Turun Kampanye di Pilkada 2024
- Pengamat Heran PDIP Protes Mega Ada di Stiker 'Mau Dipimpin Siapa?'
- Hasto PDIP Nilai Prabowo Sosok Kesatria, Lalu Menyindir Jokowi
- Prabowo Seorang Kesatria, Harus Tegas Hadapi Cawe-Cawe Jokowi di Pilkada