Mahfud Paling Suka Ceramah Zainuddin
Selasa, 05 Juli 2011 – 18:23 WIB

Mahfud Paling Suka Ceramah Zainuddin
JAKARTA - Ketua Mahkamah Konstitusi (MK), Mahfud MD mengatakan, almarhum KH Zainuddin MZ sebagai sosok da'i besar. Menurutnya, Zainuddin adalah sosok ulama yang berhasil menyadarkan umat beragama karena fasih dalam berceramah. Makanya, mantan menteri pertahanan era Gus Dur ini paling suka mendengar ceramahnya.
"Dia (Zainuddin MZ) orang besar yang berhasil menyadarkan umat beragama. Saya suka dengar ceramahnya," kata Mahfud di Gedung MK, Jakarta, Selasa (5/7).
Baca Juga:
Menurut Mahfud lagi, Zainuddin berhasil membawa umat beragama pada titik keseimbangan rasa cintanya antara agama dengan negara.
“Umat Islam yang dulunya fanatik dan kolot itu bisa jadi umat modern. Ini yang sukses dilakukan beliau,” ujar guru besar Universitas Islam Indonesia (UII) Yogyakarta itu. (kyd/jpnn)
JAKARTA - Ketua Mahkamah Konstitusi (MK), Mahfud MD mengatakan, almarhum KH Zainuddin MZ sebagai sosok da'i besar. Menurutnya, Zainuddin adalah sosok
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Yayasan Jiva Svastha Nusantara Gelar Seminar Edukasi Higienitas Air Minum
- Komnas HAM Temukan Sejumlah Masalah dalam RUU TNI
- Tim 8 Prabowo Yakin Kopdes Merah Putih Bisa Melepaskan Petani dari Praktik Tengkulak
- Bukber Pegawai Kemensos, Gus Ipul Serukan Solidaritas dan Kepedulian ke Sesama
- Berpedoman Pada Prinsip 5T, TASPEN Pastikan Pembayaran THR 2025 Bakal Tepat Waktu
- Mudik Gratis Semarang-Kalimantan, Kuota 675 Penumpang, Amankan Tiketnya!