Mahyeldi-Audy Resmi Pimpin Sumbar, Begini Harapan Nevi Zuairina
“Hari ini, Mahyeldi-Audy resmi jadi pemimpin defenitif, InsyaAllah duet pemimpin ini mampu untuk bawa Sumbar lebih baik lagi,” ujar Nevi.
Menurut Legislator Sumbar ini, Mahyeldi adalah politikus berpengalaman. Karier politiknya diawali dengan menjadi Anggota DPRD Sumbar, kemudian berlanjut menjadi Wakil Wali Kota Padang dan dua kali terpilih sebagai Wali Kota Padang.
Audy Joinaldy tokoh muda yang berpengalaman dalam berusaha hingga menapak brevet pengusaha muda sukses di nasional.
“Kolaborasi Gubernur dan Wakil Gubernur ini menguntungkan buat Sumbar. Kuncinya kompak menjalankan amanah. Laksanakan janji kampanye demi membangun Sumbar,” kata Nevi.
“Pancangkan niat layani rakyat sampai akhir periode,” sambung Nevi.(fri/jpnn)
Simak! Video Pilihan Redaksi:
Presiden RI Joko Widodo melantik Mahyeldi-Audy Joinaldy sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur Sumbar di Istana Negara Jakarta, Kamis (25/2).
Redaktur & Reporter : Friederich
- Cucun Hadiri Kolaborasi Medsos DPR RI dengan Masyarakat Digital di Lembang
- SHP Pemprov Bali Belum Dicoret dari Daftar Aset, Wayan Sudirta DPR Minta Penjabat Gubernur Taati Hukum
- Melly Goeslaw: Revisi UU Hak Cipta Solusi Hadapi Kemajuan Platform Digital
- Komisi III DPR Menghadapi Dilema dalam Memilih Pimpinan dan Dewas KPK, Apa Itu?
- Komisi XI DPR RI Desak Apple Bertanggung Jawab Atas Ketimpangan Pendapatan dan Investasi di Indonesia
- Problematika Penanganan Perkara Judi Online