Mahyudin Maklumi Keputusan Pemerintah Soal Harga BBM

jpnn.com - TABALONG – Rakyat kembali sedikit bernafas lega. Kali ini terkait penurunan harga BBM terutama premium dan solar. Dalam rapat terbatas dengan di Istana Kepresidenan, pemerintah memutuskan untuk menurunkan harga BBM premium menjadi Rp 6.450 dan solar menjadi Rp 5.150. Harga ini diberlakukan tepat hari ini tanggal 1 April 2016.
Banyak elemen masyarakat yang mengungkapkan bahwa keputusan pemerintah dalam menurunkan harga BBM adalah keputusan yang tepat.
Wakil Ketua MPR RI Mahyudin merespons keputusan pemerintah tersebut. Pimpinan MPR RI termuda ini mengatakan bahwa kenaikan dan penurunan harga BBM memang kewenangan pemerintah sepenuhnya.
“Menurut saya harga BBM sudah memang pantas diturunkan dan saya masih berharap agar masih bisa diturunkan lagi sebab harga minyak mentah dunia sedang turun,” katanya, di Tanjung Tabalong, Kalimantan Selatan, Jumat (1/4).
Banyak masyarakat yang menganggap keputusan pemerintah agak telat, tapi menurut Mahyudin, keputusan pemerintah diambil dengan sangat hati-hati denga mempertimbangkan semua aspek.
“Saya maklum pemerintah sangat hati-hati dalam mengeluarkan keputusan, semua dikaji secara mendalam. Tapi yang terpenting semua keputusan yang terbaik untuk rakyat secara keseluruhan,” katanya.(Adv/jpnn)
TABALONG – Rakyat kembali sedikit bernafas lega. Kali ini terkait penurunan harga BBM terutama premium dan solar. Dalam rapat terbatas dengan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Dirut Bank DKI Jamin Dana Nasabah Aman dan Non-tunai KJP Plus Tetap Lancar
- Harga Emas Antam Hari Ini 20 April 2025, UBS dan Galeri24 Sama Saja
- Transaksi Tabungan Emas Pegadaian Diproyeksikan Naik 10 Kali Lipat pada Akhir April
- 165.466 Kendaraan Meninggalkan Jabotabek saat Libur Panjang
- Satgas Ramadan & IdulFitri Pertamina Dinilai Berhasil Memitigasi Lonjakan Permintaan BBM
- Pemda Diminta Jadi Motor Investasi dan Pemerataan Ekonomi