Maia Estianty Bikin Anak-anak Indonesian Idol Junior Takut?
jpnn.com, JAKARTA - Penyanyi Maia Estianty didaulat untuk menjadi juri ajang pencarian bakat Indonesian Idol Junior 2018. Menurutnya, tugas ini memberi tantangan tersendiri dibanding ajang lainnya. Sebab kontestan yang harus dihadapinya sekarang adalah anak-anak 5 sampai 12 tahun.
"Saya dikenal sebagai juri (Indonesian Idol) yang straight to the point, bagus saya bilang bagus, jelek saya bilang jelek. Ke anak ini kan harus berbeda komunikasinya," kata Maia Estianty di kawasan Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Selasa (28/8).
Pentolan Duo Maia itu merasa butuh penyesuaian lagi untuk berbincang dengan anak-anak. Apalagi sudah lama dirinya tidak berkomunikasi dengan anak kecil.
"Anak saya kan udah ngga anak-anak lagi, jadi butuh penyesuaian lagi ngomong sama kontestan," ujarnya.
Selama audisi berlangsung, penjurian yang dilakukan mantan istri Ahmad Dhani itu berjalan aman. Beruntung, menurut Maia, tidak ada satu pun peserta Indonesian Idol Junior yang takut padanya.
"Enggak ada sih yang takut karena aku sudah ketemu dan menyapa mereka. Jadi, mereka tahu dan malah jadi lucu," imbuhnya.
Dalam Indonesian Idol Junior, Maia bergabung bersama Rossa, Rizky Febian, dan Rayi RAN. Babak live show Indonesian Idol Junior 2018 bakal dimulai pada 31 Agustus mendatang. Sebanyak 16 peserta anak-anak bakal beradu kemampuan di depan juri. (mg3/jpnn)
Maia Estianty merasa butuh penyesuaian lagi untuk berbincang dan menghadapi anak-anak.
Redaktur & Reporter : Dedi Yondra
- Segera Nikah, Al Ghazali Akan Didampingi Maia Estianty dan Mulan Jameela
- Maia Estianty Bersyukur Memiliki Irwan Mussry
- 6 Tahun Nikah dengan Irwan Mussry, Maia Estianty Curhat Begini
- Soal Jadwal Nikah Al Ghazali, Begini Jawaban Ahmad Dhani
- Ahmad Dhani Bocorkan Tanggal Pernikahan Al Ghazali dan Allysa Daguise
- Syifa Hadju Akui El Rumi Sudah Dekat dengan Keluarganya