Maia Tak Pernah Merasa Happy Seperti Kali Ini

jpnn.com - JAKARTA - Musisi Maia Estianty menceritakan bagaimana tiga putranya, Ahmad Al Ghazali, Ahmad El Jallaludin Rumi, dan Ahmad Abdul Qodir Jaelani memberikan kejutan kepadanya saat berulang tahun di usianya yang ke-40 tahun, Rabu (27/1) lalu.
Ketiganya kompak memberikan kejutan dengan membawa kue ultah, bunga dan beberapa kado lainnya.
"Anak-anak datang matiin lampu rumah, terus mereka semua datang. Kasih kue, DVD, dapat kata-kata manis kreativitas dari Dul," ungkap Maia.
Ulang tahun kali ini diakui Maia momen yang paling membahagiakan setelah tujuh tahun terakhir dirinya harus terpisah dari anak-anak.
"Tahun ini tahun sempurna buat saya. Saya gak pernah ngerasa se-happy seperti ini, anak-anak lengkap bisa kumpul semua. Kalau masa lalu, udah ditutup sekarang," tandas mantan istri Ahmad Dhani ini. (chi/jpnn)
JAKARTA - Musisi Maia Estianty menceritakan bagaimana tiga putranya, Ahmad Al Ghazali, Ahmad El Jallaludin Rumi, dan Ahmad Abdul Qodir Jaelani memberikan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Penangguhan Penahanan Vadel Badjideh Ditolak, Begini Kata Razman Nasution
- Nikita Mirzani Dijebloskan ke Bui, Kombes Roberto Pasaribu Dipuji
- Hari Musik Nasional 2025, Vinyl Indonesia Raya dari 8 Versi Diluncurkan
- Robert Downey Jr. Kembali ke MCU, Ini Peran Barunya
- Dituding Menjauhkan Anak-Anak dari Paula Verhoeven, Baim Wong Bilang Begini
- Innalillahi, Vokalis U'Camp Ruddy Karamoy Meninggal Dunia