Main Dealer Big Bike KTM - Husqvarna Resmi Beroperasi di Jakarta
jpnn.com, JAKARTA - PT. Premium Motorindo Abadi (PMA) meresmikan main dealer nasional big bike KTM - Husqvarna di Jakarta Barat, Kamis (20/10).
Main dealer big bike KTM-Husqvarna itu dikelola oleh PT. Digital Praja Makayasa (DPM-ProBike).
Lokasi main dealer berada di Jl. Madrasah I no. 88 RT. 010 RW. 004 Sukabumi Utara, Kebon Jeruk, Jakarta Barat.
Persmian itu sebagai bentuk komitmen PT. PMA membangun jaringan nasional KTM- Husqvarna di tanah air.
“PT. PMA percaya bahwa dengan menunjuk PT. Digital Praja Makayasa sebagai main dealer tentunya akan dapat membangun visi dan misi yang sama terhadap perkembangan industri dunia automotif di Indonesia,” ujar General Manager Street & bigbike KTM-Husqvarna Abdul Gofur, Rabu.
Main dealer tersebut akan mengakomodir jaringan dealer-dealer di bawah lini struktural PT. Digital Praja Makayasa untuk mengembangkan potensi pasar motor KTM – Husqvarna, khususnya di wilayah Indonesia.
"Kami dari ProBike optimistis dengan KTM- Husqvarna Kebon Jeruk akan ikut meramaikan dan menumbuhkan industri otomotif agar lebih maju lagi," Direktur PT. DPM-ProBike Hendrik dalam acara peresmian.
"Harapan kami untuk industri otomotif bisa bersinergi dan industri roda dua tumbuh lebih baik lagi."
PT. Premium Motorindo Abadi (PMA) meresmikan main dealer nasional big bike KTM - Husqvarna di Jakarta Barat, Kamis (20/10).
- KTM 790 Adventure Siap Diajak Merayap ke Perbukitan
- Perusahaan Induk KTM, GasGas, Husqvarna, dan MV Agusta Didera Masalah Keuangan
- Dani Pedrosa Masih Dibutuhkan KTM Untuk MotoGP 2025
- Husqvarna Pioneer, Motor Listrik 2 Alam
- Husqvarna Vitpilen 801 MY2025 Tampil Gagah dan Bertenaga
- Francesco Guidotti Resmi Berpisah dengan Red Bull KTM