Main Hingga Tengah Malam, Djoker Lolos Semifinal

jpnn.com - NEW YORK – Novak Djokovic harus memeras banyak keringat saat berjibaku kontra Feliciano Lopez pada babak perempat final US Open 2015. Djokovic bahkan harus bermain hingga tengah malam waktu setempat.
Untungnya, perjuangan keras Djokovic membuahkan hasil manis setelah mampu menekuk Lopez dengan skor 6-1, 3-6, 6-3, 7-6 di Flushing Meadows, Rabu (9/9) WIB.
Laga itu memang sangat menguras tenaga karena dilangsungkan di bawah susuh 27 derajat celcius. Selain itu, tingkat kelembaban juga mencapai 66 persen. Tak heran, kedua petenis harus bermain selama dua jam 39 menit.
“Dia adalah salah satu petenis yang melakukan service voli pada set pertama dan kedua. Saya bangga lolos ke empat besar,” terang Djokovic setelah pertandingan di laman BBC.
“Tentu saja, ada hal yang membuat frustrasi. Namun, ini adalah perempt final Grand Slam. Inilah yang ada harapkan,” tegas petenis berjuluk Djoker tersebut. (jos/jpnn)
NEW YORK – Novak Djokovic harus memeras banyak keringat saat berjibaku kontra Feliciano Lopez pada babak perempat final US Open 2015. Djokovic
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- LA Lakers Hancur Lebur di Gim 1 Babak Pertama NBA Playoffs
- Liga Inggris: Aston Villa Taklukkan Newcastle United 4-1
- Persija Menang, Persib Butuh 8 Poin, Cek Klasemen Liga 1
- Hasil NBA Playoffs: Nuggets Pukul Clippers, Pacers Hantam Bucks
- Marc Marquez Terus Mendominasi, Ducati Beri Warning kepada Pecco Bagnaia?
- Peringati HUT Ke-91, GP Ansor Gelar Gowes 91 Km, Menpora Sediakan Doorprize Umrah