Main Perahu, Delapan Anak Tenggelam di Sungai

jpnn.com, PASURUAN - Delapan anak di Pasuruan, Jawa Timur tenggelam di aliran sungai saat bermain perahu-perahuan dari batang pisang.
Tujuh anak berhasil selamat. Namun, satu anak dinyatakan hilang terbawa arus sungai.
Warga bersama BPBD terus melakukan pencarian terhadap korban dengan menyusuri aliran sungai.
Korban hilang itu bernama Ibrahim (7) warga Kelurahan Kebon Jaya di aliran Sungai Gembong.
Namun, derasnya aliran sungai dan banyak ranting pohon menyulitkan pencarian korban.
Menurut salah satu warga Sukiyanto, saat itu 8 anak desa setempat bermain perahu - perahuan menggunakan batang pohon pisang.
Korban bersama satu temannya menaiki pisang menyusuri sungai.
"Namun, karena arus deras, korban terlepas dari pisang, kemudian terbawa arus hingga hilang," ujar Sukiyanto.
Delapan anak tenggelam setelah sebelumnya bermain dengan batang pisang di sungai.
- Anak yang Hilang di Pantai Sayang Heulang Garut Akhirnya Ditemukan, Begini Kondisinya
- Bocah SD yang Tenggelam di Sungai Saka Selabung Akhirnya Ditemukan
- Siswi SD Tenggelam Saat Mandi di Sungai Komering
- Anak yang Tenggelam di Konawe Ditemukan Sudah Meninggal Dunia
- Seorang Anak di Konawe Dilaporkan Tenggelam di Saluran Irigasi, Tim SAR Melakukan Pencarian
- Sultan yang Hilang Terseret Arus Sungai Musi Palembang Ditemukan, Begini Kondisinya