Main sangat Buruk, Everton Patut Malu

jpnn.com, INGGRIS - Carlo Ancelotti menyebut Everton harus malu.
Pasalnya, Everton menunjukkan performa buruk saat melawan tim juru kunci Sheffield United.
Everton kalah 0-1, dalam lanjutan Liga Inggris yang digelar di Goodison Park, Minggu waktu setempat atau Senin (17/5) WIB.
Sebuah gol dari penyerang remaja Sheffield, Daniel Jebbison, melesak ke gawang Everton pada menit ketujuh.
Walaupun masih punya waktu setidaknya 83 menit waktu normal untuk bangkit, The Toffees tidak berhasil melakukannya.
"Kami main amat sangat buruk. Tidak berada dalam pertandingan sejak awal hingga akhir," kata Ancelotti selepas laga dilansir laman resmi Everton.
"Kami harus malu sebab penampilan tadi amat sangat buruk," tambahnya.
Tidak tanggung-tanggung, Don Carletto menyebut pertandingan itu sebagai penampilan terburuk Everton sepanjang musim, tetapi ia juga mengaku turut bertanggung jawab atas hal tersebut.
Main sangat buruk saat melawan tim juru kunci Sheffield United, Everton patut merasa malu.
- Madrid Takluk dari Real Betis, Ancelotti: Ini Pukulan Besar, Kami Harus Bereaksi
- Rodri Kembali Berlatih Pascacedera Lutut Parah
- Liga Inggris: West Ham Hajar Leicester City
- Liga Inggris: Liverpool Kukuh di Puncak Klasemen Setelah Hajar Newcastle United
- Merugi 5 Tahun Berturut-turut, Manchester United akan Pecat 150-200 Pegawai
- Carlo Ancelotti: Luka Modric Adalah Hadiah untuk Sepak Bola