Majalah Travelista untuk Pariwisata Sumut
Rabu, 26 Februari 2014 – 16:33 WIB
JAKARTA - Ingin tahu banyak tentang perkembangan pariwisata di Sumatera Utara? Bacalah majalah Travelista (http://travelista.sumutpos.co). Ini adalah majalah digital yang diterbitkan oleh surat kabar Sumut Pos (grup JPNN) yang berbasis di Medan, Sumatera Utara.
Majalah ini sudah terbit dua edisi sejak Desember. "Sekarang kami persiapkan edisi ketiga. Yang menjadi pemred Travelista Dame Ambarita," kata Pemimpin Redaksi Sumut Pos Valdesz Djoenianto, kepada JPNN, Rabu (26/2). Dame sebelumnya adalah Pemred Sumut Pos, sebelum Valdesz.
Sebagai majalah digital, Travelista Sumut Pos didesain sangat progresif. Halaman-halamannya dirancang untuk dibaca nyaman di perangkat digital tablet atau gadget mobile lainnya.
Foto-foto pada tiap halaman sangat dominan dipadukan dengan teks yang sangat irit. Objek dan peristiwa pariwisata tersaji dengan sangat mencolok mata. Pilihan desain ini sangat cocok untuk majalah pariwisata.
JAKARTA - Ingin tahu banyak tentang perkembangan pariwisata di Sumatera Utara? Bacalah majalah Travelista (http://travelista.sumutpos.co). Ini adalah
BERITA TERKAIT
- Kapolres Inhu & Tim Pamatwil Polda Riau Cek Kesiapan TPS Khusus
- TNI-Polri Bersinergi Jaga Situasi Kondusif & Mewujudkan Pilkada Damai di Sumsel
- Propam Razia Ponsel Anggota, Siapa yang Punya Aplikasi Judi Online?
- Polda Jawa Barat Gagalkan Peredaran 1 Juta Butir Obat Keras Ilegal
- PPPK 2024 Tahap II: Kaltim Siapkan 9.195 Formasi, Ada Syarat Umum & Khusus Bagi Pelamar
- Ratusan Polisi Bersiaga Amankan Wisuda di Kampus Unpar Bandung Pascateror Bom