Majelis Kehormatan MK Temui Pimpinan KPK

jpnn.com - JAKARTA - Ketua Majelis Kehormatan Mahkamah Konstitusi (MK), Harjono dan anggota Majelis Kehormatan MK, Hikmahanto Juwana mendatangi Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Tujuannya untuk menambah informasi mengenai tugas Majelis Kehormatan.
"Kalau boleh menambah informasi yang berkaitan dengan tugas-tugas majelis kehormatan hakim," kata Harjono di KPK, Jakarta, Rabu (9/10).
Ia menyatakan, Majelis Kehormatan MK membutuhkan keterangan terkait Ketua MK nonaktif, Akil Mochtar. Meski begitu, Harjono tidak menjelaskan secara rinci mengenai permintaan informasi yang dimaksud.
"Keterangan tentang Pak Akil. Saya belum tahu KPK punya apa dan KPK izinkan kita untuk punya apa," kata Harjono.
Sementara itu, Juru Bicara KPK, Johan Budi SP menyatakan, kedatangan Majelis Kehormatan MK untuk melakukan koordinasi terkait Akil. Pihak Majelis Kehormatan MK, kata Johan, ditemui oleh dua pimpinan KPK dan deputi penindakan
"Koordinasi, sepertinya soal itu (Akil Mochtar. Ditemui oleh Ketua KPK (Abraham Samad), Pak Zul (Zulkarnaen) dan Pak Adnan (Adnan Pandu Praja). Ada Deputi Penindakan (Warih Sardono) juga," kata Johan. (gil/jpnn)
JAKARTA - Ketua Majelis Kehormatan Mahkamah Konstitusi (MK), Harjono dan anggota Majelis Kehormatan MK, Hikmahanto Juwana mendatangi Komisi Pemberantasan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Saksi Mengaku Hanya Berasumsi Ada Uang Suap dari Hasto
- Pemprov Jateng Usulkan Gunung Slamet Jadi Taman Nasional Demi Konservasi Lingkungan
- Ribuan Umat Katolik Hadiri Misa Requiem Paus Fransiskus di Katedral Jakarta
- Peduli Sesama, Yayasan Peduli Anak Bangun Pusat Kesejahteraan di Sumbawa
- TTC AgriS dan Sungai Budi Tingkatkan Kerja Sama Strategis Vietnam-Indonesia
- Bikin Surat Lagi, Hasto Kian Yakin Perkara yang Menjeratnya sebagai Pengadilan Politik