Majelis Tolak Permohonan Agar Angie Ditahan
Sabtu, 18 Februari 2012 – 01:01 WIB
JAKARTA - Majelis hakim Pengadilan Tipikor yang menyidangkan perkara Nazaruddin, menolak permohonan tentang penetapan agar Angelina Sondakh ditahan. Hal itu diputuskan setelah majelis hakim yang diketuai Darmawati Ningsih, menggelar musyawarah majelis usai menerima permohonan dari tim penasihat hukum Nazaruddin. "Untuk permintaan kedua dan ketiga, majelis akan mempertimbangkannya," ucap Darmawati.
"Untuk permintaan yang pertama (penetapan penahanan Angie,red) majelis tidak dapat menerimanya," kata ketua majelis, Darmawati Ningsih sebelum menutup persidangan atas Nazaruddin, Jumat (17/2) malam.
Namun demikian majelis tetap mempertimbangkan dua permintaan lain yang diajukan dari tim advokasi Nazar. Yakni agar Angie dan Rosa dikonfrontir, serta meminta Kementrian Komunikasi dan Informasi memastikan bahwa transkip pembicaraan yang diambil dari BlackBerry Rosa, memang benar-benar hasil komunikasinya dengan Angie.
Baca Juga:
JAKARTA - Majelis hakim Pengadilan Tipikor yang menyidangkan perkara Nazaruddin, menolak permohonan tentang penetapan agar Angelina Sondakh ditahan.
BERITA TERKAIT
- Nihayatul Wafiroh Kecam Perkosaan Disertai Pembunuhan Siswi MI di Banyuwangi
- Heboh, Surat Kaleng Ancaman Bom Beredar di Kampus Unpar Bandung
- Menteri Karding Tugaskan Anak Buah Bantu Mila Dapatkan Ijazah Ditahan Penyalur PMI
- Dirjen Bina Pemdes Membuka Pelatihan Peningkatan Kapasitas Desa di Papua, Dorong Pelayanan Meningkat
- Lihat, Sikap Mayor Teddy Saat Prabowo Memperkenalkannya ke Joe Biden
- Arogansi Ivan Pengusaha yang Suruh Siswa Menggonggong Berujung Bui, Ini Pelajaran!