Maju di Pilgub Jabar, Oneng Minta Restu Mega
Minggu, 25 Desember 2011 – 05:27 WIB

Maju di Pilgub Jabar, Oneng Minta Restu Mega
BANDUNG - Nuansa Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jabar 2013 mendatang mulai hangat. Sejumlah politisi yang berniat maju dalam ajang pemilihan gubenur tersebut sudah menunjukkan taringnya. Seperti halnya Rieke Diah Pitaloka alias Oneng. Politisi PDIP yang juga anggota DPR RI ini sudah mendaftarkan diri bakal calon (balon) gubernur/wakil gubernur. Sabtu (24/12), Rieke ditemani sang suami Donny Gehral Adian mengambil formulir pendaftaran balon gubernur ke DPD PDIP Jabar.
"Saya terserah dia saja. Kalau dapat rekomendasi tentu saya support," kata Donny saat mengantar istrinya tersebut untuk mengembalikan formulir pedaftaran dan menyerahkan berkas ke kantor DPD PDIP Jabar, Jalan Pelajar Pejuang 45, Kota Bandung, Sabtu (24/12/).
Donny mengaku bersyukur apabila nanti istrinya dipercaya dan mendapat dukungan dari masyarakat Jabar dan partai. “Saya hanya berpesan kalau nanti jangan sampai mengecewakan rakyat. Jangan juga korupsi," jelas pria berkacamata ini.
Sementara itu, Rieke mengaku dirinya sudah minta restu kepada Ketua Umum PDIP Megawati Soekarno Putri. "Kamis lalu saya sudah mengirimkan surat izin serta pemberitahuan maju Pilgub Jabar kepada Ketua Umum. Tapi kalau berbicara langsung belum," jelas politisi PDIP dapil Bandung Barat ini.
BANDUNG - Nuansa Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jabar 2013 mendatang mulai hangat. Sejumlah politisi yang berniat maju dalam ajang pemilihan gubenur
BERITA TERKAIT
- Hasil PSU Pilkada Siak Digugat, Bahlil: Golkar Kawal Kemenangan Afni-Syamsurizal
- Ketum Golkar soal Pilkada Siak 2024: Perempuan Muda Menang 2 Kali, Luar Biasa, Wajib Dikawal
- SCL Taktika Paparkan Hasil Quick Count Aulia-Rendi
- Ini Respons Ketua MPR Ahmad Muzani soal Usulan 3 April jadi Hari NKRI
- Bawaslu Sebut PSU Pilkada Serang Berjalan Lancar Meski Ada OTT Pelaku Politik Uang
- Bawaslu RI Turun Langsung Awasi PSU Pilkada Serang, Ada Temuan Pelanggaran