Mak Ganjar Buka Kelas Tata Rias Untuk Berdayakan Perempuan

Mak Ganjar Buka Kelas Tata Rias Untuk Berdayakan Perempuan
Kelas tata rias yang diadakan Mak Ganjar bersama para perempuan di Depok. Dok: Sukarelawan Ganjar.

Lewat pelatihan ini, sukarelawan berharap bisa memancing motivasi para peserta agar kelak bisa membuka bisnis tata rias atau bahkan jasa make-up artist (MUA) nantinya

"Ditambah strategi berbisnis secara online, sekarang itu kan banyak orang yang bisa memanfaatkan sarana rumahnya untuk berbisnis, makanya disatukan untuk bisnis digital atau online," tutur Nining.

Lebih lanjut, Nining mengatakan bahwa kegiatan relawan yang terinspirasi dari kepiawaian sosok Ganjar dalam program pemberdayaan emak-emak ini, akan terus berlanjut di berbagai daerah di Indonesia.

"Kami memang ada kegiatan yang continuing (berkelanjutan) di setiap daerah. Apa sih kebutuhan masyarakat. Dari mulai keterampilan sampai bisa menghasilkan uang untuk sendiri, dan itu sudah mulai berjalan," sebut Nining. (cuy/jpnn)


Sukarelawan Mak Ganjar membuka kelas tata rias untuk memberdayakan perempuan di Kota Depok.


Redaktur & Reporter : Elfany Kurniawan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News