Mak-Mak Bertemu Polisi Gadungan Berpangkat Komjen di Bank, Tertipu Rp 1 Miliar, kok Bisa?

jpnn.com, JAKARTA - Seorang polisi gadungan mengaku berpangkat komisaris jenderal ditangkap di kawasan Duren Sawit, Jakarta Timur, pada Jumat (4/3).
Diketahui, polisi gadungan berpangkat bintang tiga itu sempat menipu korbannya hingga Rp 1 miliar.
Kapolsek Duren Sawit Kompol Suyud mengatakan peristiwa penipuan itu bermula saat pelaku bertemu dengan korbannya di salah satu bank di kawasan Duren Sawit.
"Ternyata dia itu pelaku penipuan dan ada korbannya. Dia ketemu di bank itu. Pokoknya dia pelaku penipuan dan korbannya ada ibu-ibu ditipu Rp 1 miliar," kata Suyud saat dihubungi, Sabtu (5/3).
Hanya saja, Suyud belum mengetahui modus apa yang digunakan pelaku saat menjalankan aksi penipuan itu. Belum disebutkan juga apa profesi asli pelaku.
"Kami belum mengungkap sejauh itu. Kami hanya mengamankan dan ada korbannya dan dia berpakaian dinas. Makanya kami serahkan ke Propam untuk ditelusuri benar tidak dia anggota polisi," kata Suyud.
Sebelumnya, penangkapan polisi berpangkat komjen itu dibenarkan Kapolres Metro Jakarta Timur Kombes Budi Sartono.
Perwira menengah Polri itu mengatakan penangkapan itu dilakukan pada Jumat (4/3).
Seorang polisi gadungan berpangkat bintang tiga alias komjen ditangkap, sempat menipu mak-mak Rp 1 miliar
- Siswa SMA Tewas di Asahan, Soedeson: Jika Keluarga Ragu, Silakan Lakukan Autopsi
- Klarifikasi Polda Jateng soal Intimidasi Ibu Korban di Kasus Brigadir AK
- Analisis Reza soal Kejahatan AKBP Fajar Pemangsa Anak-Anak
- Komisi III Dukung Sanksi PTDH untuk Oknum Polisi Terlibat Pemerasan di Kepri
- Tongkang Batu Bara Tabrak Rumah Warga di Sungai Musi, Polisi Olah TKP
- Harmoni Ramadan, Kebersamaan TNI-Polri di Halaman Mapolda Riau