Makam Putri Dibongkar Polisi, Sang Ibu Langsung Lemas

Makam Putri Dibongkar Polisi, Sang Ibu Langsung Lemas
Suasana saat pembongkaran makam SPG di Kompleks Buana Indah II, Balaibaru, Kecamatan Kuranji, Kota Padang, Sumbar. Foto: padangekspress/jpg

Dikatakan, untuk hasilnya, pihaknya belum bisa mengetahui. Karena hasilnya baru akan keluar setelah berapa hari, itu wewenang rumah sakit dan laboratarium forensik (labfor). “Berapa hari mereka mengerjakannya. Yang jelas, makamnya dibongkar dan dilakukan otopsi di tempat,” ucapnya.

Setelah otopsi di tempat makamnya, jasad korban dikubur kembali. “Untuk sementara, hanya itu yang bisa saya sampaikan kalau ada informasi selanjutnya akan dikabarkan lagi,” ujarnya.

Sebelumnya, seorang sales promotion girls (SPG) salah satu perusahaan rokok di Kota Bukittinggi berinisial HRM, 23, diduga tewas usai melakukan aborsi, Jumat (6/1). Ditenggarai aksi nekat ini dilakukannya karena tak siap menikah. Polisi sudah menetapkan kekasih korban dan rekannya asisten apoteker sebagai tersangka dalam kasus ini.

Dua tersangka tersebut masing-masing berinisial M, 32, yang tak lain kekasih korban. Dia ditangkap di depan Salapan Mart atau di dekat Novotel, Bukittinggi, Rabu (18/1) sekitar pukul 22.00.

Kemudian polisi juga menangkap MC, 35, seorang asisten apoteker yang diduga sebagai penyedia obat aborsi ilegal. MC ditangkap di rumah sakit tempatnya bekerja, Jumat (20/1) sekitar pukul 10.00. (e)

 Tim DVI Polda Sumbar membongkar makam sales promotion girls (SPG) rokok berinisial HRM, 23, yang diduga tewas usai aborsi di pandam kuburan


Redaktur & Reporter : Budi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News