Makan Malam Rayakan Hari Jadi Pernikahan
Senin, 08 Oktober 2012 – 09:09 WIB
WASHINGTON - Presiden Amerika Serikat (AS) Barack Obama, mungkin, termasuk pemimpin dunia yang romantis. Di tengah kesibukan jelang pemilihan presiden (pilpres), pria 51 tahun itu masih mengingat hari jadi atau ulang tahun pernikahannya. Bahkan, bapak dua putri itu sempat mengajak sang istri makan malam bersama.
Obama menikahi Michelle LaVaughn Robinson, yang kini lebih dikenal sebagai Michelle Obama, pada 3 Oktober 1992. Tapi, pasangan yang sudah menikah selama 20 tahun itu baru merayakan hari istimewa mereka Sabtu malam lalu (6/10) waktu setempat.
Baca Juga:
Pasangan penghuni Gedung Putih itu merayakannya dengan makan malam di restoran favorit Obama, Bourbon Steak, di kawasan Georgetown, jantung kota Washington D.C. Obama dan Michelle berada di resto terkenal itu selama sekitar dua jam. Keduanya baru kembali ke Gedung Putih sekitar pukul 21.50 waktu setempat.
Obama sengaja menunda perayaan ultah pernikahannya selama beberapa hari. Sebab, jadwal kampanyenya sebagai calon presiden (capres) dari Partai Demokrat sangat padat. Namun, mantan senator Illinois itu sudah mengucapkan selamat kepada Michelle di sela debat langsung pertamanya dengan rivalnya dalam pilpres nanti, Mitt Romney, di Kota Denver, Denver County, Negara Bagian Colorado.
WASHINGTON - Presiden Amerika Serikat (AS) Barack Obama, mungkin, termasuk pemimpin dunia yang romantis. Di tengah kesibukan jelang pemilihan presiden
BERITA TERKAIT
- Trump Bakal Menghukum Petinggi Militer yang Terlibat Pengkhianatan di Afghanistan
- Bertemu Sekjen PBB, Prabowo Tegaskan RI Dukung Penguatan Pasukan Perdamaian di Palestina
- Joe Biden Izinkan Ukraina Pakai Rudal Jarak Jauh AS untuk Serang Rusia
- Presiden Prabowo Mengungkapkan Kerinduannya
- Prabowo: Indonesia Dukung Energi Terbarukan & Pengurangan Emisi Karbon
- Prabowo Bertemu Sekjen PBB di Brasil, Ini yang Dibahas