Makanan-makanan ini Sangat Lezat, tetapi Iklannya Terpaksa Dilarang

jpnn.com, SPANYOL - Spanyol menerapkan kebijakan yang tidak biasa, melarang sejumlah iklan makanan yang rasanya sangat lezat.
Iklan makanan lezat yang dilarang antara lain cokelat, biskuit dan es krim yang ditujukan untuk anak-anak.
Kebijakan pelarangan diambil untuk membantu memerangi obesitas pada kaum muda.
Demikian dikemukakan Menteri Urusan Konsumen Spanyol, Kamis (28/10) waktu setempat.
"Anak-anak sangat rentan terhadap iklan dan merupakan kewajiban kami untuk melindungi mereka," ujar Menteri Alberto Garzon di Twitter.
Ada lima kategori produk yang dilarang diiklankan untuk anak di bawah umur, terlepas dari kandungan nutrisinya.
Meliputi cokelat, permen, energy bar juga kue, biskuit manis, jus, es krim dan minuman energi.
Produk lainnya juga akan menghadapi regulasi bila kandungan lemak jenuh, gula dan garam melebihi batas tertentu.
Makanan-makanan ini sangat lezat dan paling digemari, tetapi iklannya terpaksa dilarang.
- Bersihkan Usus Besar dari Kotoran dengan Mengonsumsi 10 Makanan Ini
- 7 Makanan yang Cocok Dikonsumsi Penderita Diabetes saat Cuaca Dingin
- 5 Makanan yang Jangan Dikonsumsi Saat Perut Kosong
- Wajah Terlihat Awet Muda dengan Mengonsumsi 5 Makanan Ini Secara Rutin
- Tips Pola Makan saat Ramadan Agar Turun Berat Badan Tiga Kali Lipat
- 5 Makanan yang Aman Dikonsumsi Penderita Diabetes di Pagi Hari