Makassar Buat Perahu Pinisi Untuk ke Tanah Suci
Jumat, 30 Mei 2014 – 08:37 WIB

Makassar Buat Perahu Pinisi Untuk ke Tanah Suci. Getty Images
MAKASSAR -- Pemerintah Kota Makassar, Sulawesi Selatan menyambut baik gagasan Yayasan Makassar Sikalia yang akan membuat dua unit perahu pinisi. Anggarannya berasal swadaya masyarakat.
Rencananya dari dua unit pinisi tersebut, satu di antaranya akan dimanfaatkan berlayar ke Tanah Suci. Tujuannya untuk mengembalikan kejayaan pinisi yang pada zaman dahulu digunakan mengarungi samudra mulai Asia hingga Eropa.
Satu Pinisi lainnya akan digunakan sebagai objek wisata di Pantai Losari. Perahu yang ditempatkan di situ hanya akan berkeliling di laut Makassar, terutama di sekitar Losari. Ini akan menjadi objek studi tur untuk mengenalkan kepada para pengunjung tentang kebesaran Pinisi masa lalu.
"Ide dasarnya karena kita malu, Makassar tidak punya identitas," ujar Ketua I Yayasan Makassar Sikalia, Sapril Akhmady, usai launching program "Pinisi untuk Makassar" di rumah pribadi Wali Kota Makassar, Danny Pomanto, di Jalan Amirullah, Kamis (29/5).
MAKASSAR -- Pemerintah Kota Makassar, Sulawesi Selatan menyambut baik gagasan Yayasan Makassar Sikalia yang akan membuat dua unit perahu pinisi.
BERITA TERKAIT
- Kecelakaan Innova Hantam Pemotor yang Menyalip, 3 Orang Tewas
- Oknum Kades Tersangka Korupsi Dana Desa Ditahan, Bendahara Buron
- Gunung Ibu Erupsi, Semburkan Abu Vulkanik Setinggi 400 Meter
- Geger Mayat Tanpa Identitas di Lampung Selatan, Ini Ciri-cirinya
- Kirab Mahkota Binokasih Warnai Hari Jadi ke-543 Kabupaten Bogor
- Dilaporkan ke Polda Jateng, Bambang Wuragil Dituduh Telantarkan Anak