Makassar jadi Pusat Kendali Bencana
Sabtu, 21 Januari 2012 – 09:26 WIB

Makassar jadi Pusat Kendali Bencana
MAKASSAR - Makassar terpilih sebagai pusat kendali bencana khusus kawasan timur Indonesia. Hal ini ditandai terpilihnya Makassar sebagai tempat penempatan Pos Pengendalian Operasi (Posdalops) Bencana. "Ini semacam pusat pengendalian bencana alam yang dibangun bekerja sama Palang Merah Prancis. Mereka membantu kita di Sulsel dan kawasan timur. Di Indonesia, ada tiga yang sudah dibangun," ungkap Sekretaris Provinsi Sulsel, Andi Muallim, usai pertemuan di ruang kerjanya.
Posdalops tersebut adalah hasil kerja sama Palang Merah Prancis dengan Badan Penanggulangan Bencana Nasional (BPBN). Sedikitnya Rp7 miliar digelontorkan guna merealisasikan Posdalops Bencana tadi. Jika kelak pusat pengendalian bencana ini jadi, maka seluruh kebutuhan dalam penanganan dan pengendalian bencana di kawasan timur Indonesia dilakukan di Makassar.
Pemprov Sulsel dan pengurus pusat Palang Merah Indonesia (PMI) membahas rancangan pembangunan Pusdalops Bencana, Jumat (20/1). Pertemuan digelar di Kantor Gubernur Sulsel. Setelah pertemuan, dilakukan kunjungan untuk melihat lokasi yang memungkinkan untuk tempat pembangunan.
Baca Juga:
MAKASSAR - Makassar terpilih sebagai pusat kendali bencana khusus kawasan timur Indonesia. Hal ini ditandai terpilihnya Makassar sebagai tempat penempatan
BERITA TERKAIT
- Jefridin Hamid Pastikan TPP ASN Tetap Cair tanpa Ada Pemangkasan
- 2 Kabar Gembira untuk PNS, PPPK, dan Honorer
- Polres Bungo Bakar 11 Titik Lubang Tikus Tambang Emas Ilegal
- Truk Colt Diesel Tercebur ke Sungai Segati di Pelalawan, 3 Balita Meninggal
- Perampokan Bersenjata di BRILink Terungkap, 6 Pelaku Ditangkap, Ada Tetangga
- 6 Perampok Bersenjata di Bangko Pusako Tertangkap