Makin Banyak Siswa Gangguan Pendengaran di Canberra Belajar di Sekolah Umum
"Para guru benar-benar mendukungnya dengan baik, mereka memastikan menggunakan mikrofon atau sistem augmentasi pendengaran sepanjang waktu," ujar Li San.
Sekolah multifungsi
Sekolah negeri terbaru di Canberra, yakni Charles Weston di Coombs, juga didirikan untuk melayani siswa dengan gangguan pendengaran.
"Kami memiliki sistem suara yang ditempatkan di seluruh area umum dan kami punya bantuan pendengaran di setiap kelas," kata Kepala Sekolah Kate McMahon.
Sebanyak 150 siswa dari TK sampai kelas 6 SD terdaftar di sekolah Molonglo Valley, yang diperkirakan menampung hingga 800 siswa mengingat wilayah pinggiran kota di sekitarnya mulai tumbuh.
Dengan tidak adanya fasilitas pemerintah lain dan hanya segelintir toko di wilayah ini, sekolah diharapkan berfungsi sebagai pusat penghubung masyarakat dengan banyak kegunaan.
Gereja dan kelompok olahraga lokal telah menyatakan minatnya untuk menggunakan aula dan lapangan sekolah.
"Sekolah-sekolah masa kini dirancang untuk digunakan di luar jam sekolah. Masyarakat bisa mengaksesnya sehingga mereka lebih dari sekedar sekolah," jelas Menteri Pendidikan Shane Rattenbury yang baru saja menjabat sepekan menggantikan Menteri sebelumya, Joy Burch.
Jumlah siswa dengan gangguan pendengaran yang mulai sekolah umum di Canberra tahun ini, mencatat rekor. Mereka bergabung dengan lebih dari 8.000
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Dunia Hari Ini: Kelompok Sunni dan Syiah di Pakistan Sepakat Gencatan Senjata
- Upaya Bantu Petani Indonesia Atasi Perubahan Iklim Mendapat Penghargaan
- Dunia Hari Ini: Tanggapan Israel Soal Surat Perintah Penangkapan PM Netanyahu
- Dunia Hari Ini: Warga Thailand yang Dituduh Bunuh 14 Orang Dijatuhi Dihukum Mati
- Biaya Hidup di Australia Makin Mahal, Sejumlah Sekolah Berikan Sarapan Gratis
- Rencana Australia Membatasi Jumlah Pelajar Internasional Belum Tentu Terwujud di Tahun Depan