Makin Dikenal, NasDem Harus Jauhi Konflik Internal

Makin Dikenal, NasDem Harus Jauhi Konflik Internal
Makin Dikenal, NasDem Harus Jauhi Konflik Internal
Boni pun menyayangkan jika pertarungan internal di NasDem itu hanya karena alasan itu. Sebab menurutnya, NasDem sudah mulai berhasil mencitrakan diri sebagai partai baru pengusung perubahan sekaligus menjadi organisasi yang dinamis, moderat, inovatif dan memberi kesempatan kepada kalangan muda untuk tampil.

Ditegaskannya pula bahwa desakan kelompok tua untuk merombak kepengurusan Partai NasDem saat ini bisa-bisa malah menggerogoti dukungan pemilih. "NasDem harus tetap konsisten dengan kepemimpinan muda. Kalau pengurus diganti dengan wajah tua, malah menjadi kontraproduktif dan tidak sesuai dengan semangat awal NasDem,” ulasnya.

Pengamat dari Lingkar Madani  Indonesia (LIMA), Ray Rangkuti juga melontarkan pendapat senada. Menurutnya, NasDem memamg semakin memikat banyak kalangan. Namun demikian, katanya, para senior pendiri juga harus sadar tentang perlunya mesin partai digerakkan oleh kalangan muda.

"Jika mereka diganti dengan mesin tua, kemampuan penetrasi tidak akan seperti sekarang ini. Aneh kalau ada desakan seperi itu (pergantian kepengurusan),” ucapnya.(jpnn)

JAKARTA - Ibarat baru seumur jagung berdiri, Partai Nasional Demokrat (NasDem) mulai di landa persoalan internal. Dikabarkan bahwa kini terjadi pertarungan


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News