Makin Moncer, Depo Bangunan Buka Gerai ke-12
jpnn.com, JAKARTA - Depo Bangunan segera membuka gerai ke-12 yang berlokasi di kota Medan, Sumatera Utara.
Direktur Utama Depo Bangunan Kam Kettin mengatakan gerai di kota Medan ini akan menjadi gerai baru kedua yang dibuka pada 2022 ini setelah di Pondok Gede, Jakarta Timur.
“Kehadiran Depo Bangunan antara lain untuk bisa memenuhi kebutuhan masyarakat. Karena itu, Depo Bangunan selalu membuka gerai di lokasi yang strategis,” kata Kam Kettin, di Jakarta, Kamis (18/8).
Dia menjelaskan beberapa waktu lalu, Depo Bangunan baru saja membuka gerai ke-11 di Pondok Gede, Jakarta Timur. Gerai pertama berlokasi di Kalimalang dan gerai kedua di Tangerang Selatan.
Kemudian tersebar di Gedangan, Waru, Sidoarjo, kota Malang, kota Bandung, kota Denpasar, dan kota Bogor.
"Gerai kedelapan berada di lokasi Kota Bekasi, gerai kesembilan di Kota Bandar Lampung dan gerai kesepuluh di Kota Jember Jawa Timur," ujar Kam Kettin.
Lebih lanjut Kam Kettin mengatakan dalam rangka HUT ke-77 RI Depo Bangunan memberikan bingkisan kepada warga yang tinggal di sekitar gerai depo bangunan.
Bantuan ini merupakan bagian dari proyek CSR Depo Bangunan.
Depo Bangunan segera membuka gerai ke-12 yang berlokasi di kota Medan, Sumatera Utara.
- Program Share to Care Dupoin Hadirkan Senyum Anak Yatim di Jakarta
- Bunuh Teman Wanita Seusai Berhubungan Intim, Ridho Dituntut 13 Tahun Penjara
- Project Child Indonesia Gelar Volunteering Bertajuk Keberlanjutan & Sumpah Pemuda di Pacitan
- Tok, Dua Kurir 3,8 Kilogram Sabu-Sabu Ini Divonis 15 Tahun Penjara
- Kristalin Ekalestari Bangun Rumah ke-27 untuk Warga Desa Nifasi
- Insight Investments Dukung Nelayan Tanjung Boleng dengan Energi Terbarukan