Makin Panas! GMBI Dkk Desak Jokowi Segera Bubarkan FPI

jpnn.com - jpnn.com - Konflik antara Front Pembela Islam (FPI) dengan Ormas Gerakan Masyarakat Bawah Indonesia (GMBI) semakin memanas.
Hari ini, Senin (6/1), GMBI bersama sejumlah ormas kedaerahan Jawa Barat mengeluarkan petisi yang berisi desakan agar pemerintah segera membubarkan FPI.
Mereka menganggap FPI telah melecehkan Pancasila sebagai dasar negara dan berpotensi memecah-belah NKRI.
Petisi penolakan FPI yang akan dikirimkan ke Presiden Jokowi. Petisi ini juga dikirimkan ke DPRD Jabar dan Kesbang Jabar.
"FPI telah melecehkan Pancasila sebagai dasar negara dan kerap bertindak intoleransi. Mereka juga kerap menyebarkan kebencian dan SARA sehingga menimbulkan gejolak di masyarakat," kata Ketua Gerakan Masyarakat Bawah Indonesia (GMBI) Muhamad Fauzan Rahman di Jalan Surapati, Kota Bandung, Senin(6/1).
Rencananya, petisi tersebut akan dikirim ke Presiden Joko Widodo. DPRD dan Kesbangpol Provinsi Jawa Barat juga akan mendapatkan salinannya.
Lebih lanjut Fauzan mengatakan, ormas Sunda sangat terganggu dengan sikap FPI yang tidak toleran. Apalagi, organisasi yang bermarkas di Jakarta tersebut membawa-bawa nama Islam dalam setiap aksi mereka.
"Kalau mereka mau benar-benar membela Islam kenapa tidak turun ke Palestina dan Suriah. Jangan malah mengobok-obok Pancasila," tandasnya. (nif/rmol)
Konflik antara Front Pembela Islam (FPI) dengan Ormas Gerakan Masyarakat Bawah Indonesia (GMBI) semakin memanas.
Redaktur & Reporter : Adil
- Jonan Vatikan
- Gerindra Ungkap Alasan Prabowo Utus Jokowi ke Pemakaman Paus Fransiskus, Ternyata...
- Koordinator Gerakan Indonesia Cerah Tanggapi Kelompok yang Kerap Sudutkan Jokowi
- Jokowi Tempuh Jalur Hukum Perihal Tudingan Berijazah Palsu, Pengamat Politik Boni Hargens: Ini Pelajaran Berdemokrasi
- Heboh Isu Ijazah Palsu, Jokowi Bukan Satu-satunya Sasaran Tembak
- Utus Jokowi ke Pemakaman Paus, Prabowo Titipkan Pesan Khusus