Makin Panas: Wakil Rakyat Rame-rame Menghadap Presiden

jpnn.com - JAKARTA – Komisi II DPR RI berencana akan membawa masalah honorer kategori dua (K2) kepada Presiden RI Joko Widodo (Jokowi). Para wakil rakyat yang membidangi urusan pemerintahan itu sedang mematangkan rencana tersebut.
“Rencananya kami akan menghadap presiden. Kami berharap dalam waktu dekat sudah ada jadwalnya,” kata Anggota Komisi II DPR RI Bambang Riyanto kepada JPNN, Rabu (24/2).
Kepada presiden, lanjut mantan bupati Sukoharjo ini, Komisi II akan menginformasikan tentang banyaknya masalah SDM aparatur. Salah satunya menyangkut masalah honorer K2 yang menjalankan tugas PNS namun tidak digaji secara manusiawi.
“Kami berencana menghadap presiden dengan atau tanpa didampingi pimpinan DPR RI," tegasnya.
Politikus Gerindra ini menambahkan presiden harus mengetahui masalah K2 yang sebenarnya agar bisa mengambil kebijakan prorakyat. Pasalnya, Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPAN-RB) Yuddy Chrisnandi tidak bisa diharapkan lagi untuk menyelesaikan masalah K2.
“Saat Raker kemarin (22/2), MenPAN-RB tidak bisa berbuat banyak, makanya DPR-lah yang akan maju ke presiden,” katanya.(esy/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Gegara Panggilan Sidang Tak Sampai Alamat, Tergugat Datangi Kantor Pos di Jambi
- Menyambut Thudong 2025 di PIK Bukan Ritual Semata, Melainkan Pengalaman Jiwa
- Yohanes Bayu Tri Susanto Jadi Pengusaha Sukses Yang Rendah Hati
- Revisi UU ASN Mengubah Tenggat Penyelesaian Honorer?
- Perpres Kantor Komunikasi Kepresidenan Digugat ke MA, Ini 4 Pasal yang Dipersoalkan
- Menjelang Mukernas dan Pelantikan, PP ISNU Gelar Fun Walk Serta Go Green di CFD Thamrin