Makin Serius, Taylor Swift Sering Bobok di Rumah Pacar
jpnn.com - Taylor Swift dan Joe Alwyn sudah menjalin hubungan asmara selama satu tahun. Walaupun tak tertangkap publik, tapi keduanya disebut semakin panas.
Dikutip dari Aceshowbiz, Swift disebut kerap bepergian ke Inggris untuk mengunjungi sang aktor.
Pelantun hit Shake It Off ini disebut kerap menginap di kediaman Alwyn karena tak memiliki tempat tinggal di Inggris.
"Taylor menghabiskan banyak waktu di rumah Joe," ungkap sumber.
"Dia juga sering keluar untuk jalan-jalan dengan beberapa teman ke tempat favorit di kawasan dekat rumah."
Meski sepakat untuk menjalin hubungan yang serius, rupanya Swift dan Alwyn belum membicarakan tentang pernikahan.
"Tapi dia (Taylor) dan Joe belum sampai memikirkan tahap itu," tukas sumber.
Rumor kedekatan mereka merebak sejak Mei tahun lalu. Kala itu, pelantun Look What You Made Me Do tersebut baru saja putus dari aktor Tom Hiddleston.
Taylor Swift dan Joe Alwyn sudah menjalin hubungan asmara selama satu tahun. Walaupun tak tertangkap publik, tapi keduanya disebut semakin panas.
- Taylor Swift Borong Penghargaan di Billboard Music Awards 2024
- Taylor Swift Jadi Musisi Perempuan Terkaya di Dunia, Sebegini Hartanya
- Dunia Hari Ini: Antisipasi Serangan Ekstremis, Konser Taylor Swift di Wina Dibatalkan
- 80.000 Orang Menunggu, Mbappe Bakal Seperti Taylor Swift
- Terima Penghargaan Grammy Awards 2024, Taylor Swift Umumkan Album Baru
- Dunia Hari Ini: Taylor Swift Dinobatkan 'Person of the Year' Majalah Time