Maksud Hati Ingin Merampok, Apa Daya Malah Kepergok, Kena Tonjok Hingga Bonyok

jpnn.com - PURWOKERTO - Malang benar nasib YA, 34 warga Lampung. Belum berhasil mencuri di rumah korbannya, dia malah kepergok sang pemilik. Dia pun jadi bulan-bulannya calon korbannya. Tak hanya itu, dia makin bonyok warga sekitar juga ikut mengeroyok.
Kapolres Banyumas AKBP Murbani Budi Pitono melalui Kapolsek Purwokerto Selatan Kompol Budi Suwarno mengatakan, aksi yang dilakukan YA terjadi pada Kamis (27/8) lalu.
Sekitar pukul 09.00, pelaku bersama tiga orang lainnya menggunakan mobil Toyota Avanza mendatangi rumah korban Heri, 44, warga Kelurahan Pancurawis, Kecamatan Purwokerto Selatan.
"Sampai di lokasi, rumah korban dalam keadaan sepi lantaran tengah ditinggal pergi oleh korban," kata Murbani, Minggu (30/7).
Merasa situasi mendukung, YA turun dari mobil sementara tiga lainnya yang hingga kini masih buron tetap tinggal di dalam mobil.
Dengan berbekal obeng yang dibawanya, pelaku kemudian merusak gembok gerbang rumah korban. Setelah berhasil membuka gembok, pelaku lalu masuk ke dalam rumah bermaksud untuk mencuri barang barang berharga milik korban. Namun, tak berapa lama, korban pulang ke rumahnya.
"Tak berapa lama setelah pelaku masuk, korban pulang ke rumah," kata Murbani.
Korban yang merasa ganjil lantaran gerbang terbuka segera masuk ke dalam rumahnya. ternyata, pelaku masih di dalam rumah. Seketika itu, pelaku ditangkap dan dihadiahi bogem oleh korban.
PURWOKERTO - Malang benar nasib YA, 34 warga Lampung. Belum berhasil mencuri di rumah korbannya, dia malah kepergok sang pemilik. Dia pun jadi bulan-bulannya
- Pencuri Motor Mahasiswa di Ogan Ilir Diringkus Polisi
- Begini Kata Polisi soal Hasil Tes Psikologi dan Puslabfor Dokter Priguna
- Polisi Buton yang Ditusuk Warga Korban Salah Sasaran
- Cekcok Antar-Debt Collector Berujung Pengeroyokan di Pekanbaru
- Dengar Ada Mahasiswi Mandi, Dokter MAES Berbuat Nekat, Terjadilah
- Oknum Dokter di Medan Tersangka Pencurian dengan Kekerasan, Begini Kejadiannya