Mal Season City Gelar TM Vaganza, Pengunjung Tembus 40 Ribu per Hari
jpnn.com, JAKARTA - Program Trade Mall Vaganza Seasons City yang digelar mulai 1 Februari 2018 hingga 24 Januari 2019 berjalan sukses.
Acara yang memasuki tahun ketiga itu juga memunculkan pemenang, yakni Ervianti.
Dia mendapat satu unit mobil Toyota Calya yang merupakan hadiah utama program Trade Mall Vaganza Seasons City.
Ervianti mengaku pernah berbelanja di Season City Mall. Dia juga mencoba peruntungan dengan memasukkan kupon undian setelah berbelanja.
“Saya memang suka belanja di situ,” kata Ervianti.
General Manager Seasons City Mualim Wijoyo mengatakan, program TM Vaganza ini merupakan bentuk apresiasi kepada pengunjung setia.
Menurut dia, jumlah peserta yang mengikuti TM Vaganza kali ini meningkat hampir 100 persen dibandingkan dengan periode sebelumnya.
“Tahun sebelumnya, jika dilihat dari nilai belanja yang diikutkan dalam TM Vaganza hanya Rp 11 miliar, sedangkan kali ini nilainya Rp 21 miliar. Itu baru nilai belanja yang diikutkan saja. Total nilai orang belanja tentu jauh di atas itu,” kata Mualim.
Program Trade Mall Vaganza Seasons City yang digelar mulai 1 Februari 2018 hingga 24 Januari 2019 berjalan sukses.
- Bank Mantap Indonesia Bantu Kebutuhan Para Pensiunan Lewat 3 Pilar ini
- Tingkatkan Pelayanan, KAI Logistik Pangkas Waktu Tempuh Rute Bandung–Surabaya
- Kementerian BUMN Gelar Workshop Penggunaan AI Dalam Komunikasi Media Sosial
- Distribusikan Pupuk Bersubsidi, Petrokimia Gresik Siapkan Stok Lebih dari 372 Ribu Ton
- Sentinel VIP Indonesia Hadirkan Layanan dengan Konsep No Win-No Fee
- Pertamina Sukses Menjaga Pasokan Energi Nasional Selama Periode Natal dan Tahun Baru