Malam Hari, 5 Pelajar Gelar Pesta Terlarang di Kantor PKK
jpnn.com, PULANG PISAU - Satpol PP Pulang Pisau, Binmas Polres, dan Polsek Kahayan Hilir meringkus lima pelajar yang sedang ngelem, Rabu (12/7) malam.
Saat itu, lima pelajar tersebut mengisap lem Fox di kantor PKK kecamatan.
”Empat anak yang diketahui masih SMP dan SMA itu asyik mengisap aroma lem Fox di dalam kantor yang tidak terpakai. Awalnya, ada lima orang. Namun, saat kami gerebek, satu orang berhasil melarikan diri. Akhirnya, empat pelaku kami bawa ke kantor dan orang tuanya dipanggil," kata Kepala Satpol PP Pulang Pisau Hans Kenedison, Kamis (13/7).
Dia menambahkan, orang tua para pelajar itu tak menaruh kecurigaan terhadap gelagat anak-anaknya.
Padahal, para pelajar itu sudah menunjukkan perubahan perilaku.
Misalnya, jarang pulang, mata merah, dan cara berkomunikasi yang lebih tertutup.
”Orang tua tidak tahu kelakuan anak mereka yang sampai memakai lem Fox ini. Namun, setelah kedapatan seperti ini, kami beri pengertian agar orang tua di rumah serta para gurunya bisa makin bijak memberikan pembinaan dan pengawasan. Apalagi, masih usia produktif. Sayang sekali dihabiskan untuk hal-hal yang kurang bermanfaat," katanya.
Hans menuturkan, pihaknya akan terus menggalakkan patroli dan razia di sejumlah lokasi yang menjadi fasilitas publik.
Satpol PP Pulang Pisau, Binmas Polres, dan Polsek Kahayan Hilir meringkus lima pelajar yang sedang ngelem, Rabu (12/7) malam.
- Kronologi Kecelakaan di Trans Kalimantan yang Menewaskan Penumpang Sedan Ford Laser
- Fauzi Tewas Dimakan Reptilia, Kondisinya Mengenaskan
- Dua Siswi SMP Digelandang ke Kantor Polisi dalam Kondisi Teler, Oh Ternyata
- Polisi Gerak Cepat Menyasar Rumah ASN, Mendapat Perlawanan, Akhirnya…
- Sehari Tiga Perempuan Dibunuh, Masyarakat Resah
- Petani: Program Food Estate Pak Presiden Jokowi Berhasil, Kami Merasa Puas