Malam Ini Golkar Rapat Tarik Dukungan ke Ahok? Nurul Arifin Bilang...

jpnn.com - JAKARTA - Juru bicara DPP Partai Golkar Nurul Arifin, mengaku sudah mendengar informasi soal pernyataan Fadel Muhammad, yang menyebut partai berlambang beringin akan rapat membahas sikap apakah tetap mendukung Basuki T Purnama (Ahok) di Pilkada DKI, atau tidak.
Namun, Nurul membantah adanya rapat yang menurut Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Golkar Fadel Muhammad, akan dilakukan malam ini, Jumat (7/10) di Jakarta.
"Tidak ada. Rapat aja tidak ada bagaimana pembahasan (menarik dukungan)," kata Nurul menjawab JPNN,com, Jumat malam.
Saat dipastikan lagi bahwa hal ini terkait dengan kontroversi pernyataan Ahok yang diduga melakukan penistaan agama, Nurul meyakinkan tidak ada pembahasan tersebut.
"Tidak ada rapat. Saya juga dapat transkip (pernyataan Fadel), saya telepon ajudan bapak (Setya Novanto), bapak di kediaman, tidak ada rapat apa-apa malam ini. Tadi saya juga rapat sore tidak ada bicara soal itu," pungkasnya.(fat/jpnn)
JAKARTA - Juru bicara DPP Partai Golkar Nurul Arifin, mengaku sudah mendengar informasi soal pernyataan Fadel Muhammad, yang menyebut partai berlambang
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- PAN Belum Dukung Gibran, Deddy PDIP: Mungkin Mereka Punya Kader Mendampingi Prabowo
- Komisi III Berikan Ruang eks Pemain Sirkus dengan Pengelola Taman Safari Duduk Bersama
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul MPR Ganti Gibran, Deddy PDIP Semringah
- Muncul Usulan Copot Menteri Terafiliasi Jokowi, Legislator PDIP: Berarti Ada Masalah
- Peserta Sespimmen Menghadap ke Jokowi, Pengamat: Berisiko Ganggu Wibawa Prabowo
- Ma'ruf Amin Nilai Isu Matahari Kembar Bukan Ancaman bagi Pemerintahan Prabowo