Malam Ini, Pemenang Dahlan Iskan Award 2012 Diumumkan
Sabtu, 16 Februari 2013 – 03:09 WIB
JAKARTA - Ratusan karya jurnalistik yang dilombakan pada Dahlan Iskan Award 2012 memasuki tahap akhir penilaian oleh Dewan Juri. Rencananya, pengumuman pemenang dari 5 kategori dengan total hadiah Rp 230 juta itu akan dilangsungkan di Shangri-La Hotel, Surabaya, Jawa Timur, Sabtu (16/2) malam nanti yang dirangkaikan dengan acara Annual Meeting dan Malam Apresiasi Jawa Pos Group. "Dahlan Iskan Award ini sebagai sarana apresiasi yang sangat pantas untuk mendorong kompetisi antara awak media di grup kami," kata Auri yang juga general manager Jawa Pos National Network (JPNN), Jumat (15/2).
Lima kategori yang dilombakan adalah Karya Tulis, Foto Jurnalistik, Liputan Khusus TV lokal, Kategori Desain Halaman (Koran Umum dan Koran Metro) dan Portal Online. Tahun ini merupakan yang kali kelima sejak Dahlan Iskan Award digelar pada tahun 2008.
Baca Juga:
Ketua Panitia Dahlan Iskan Award 2012, Auri Jaya mengatakan digelarnya event ini sebagai upaya untuk membangun kompetisi di internal Jawa Pos Grup. Sebagai jaringan media terbesar di Indonesia dengan jumlah 161 koran harian, 20 tabloid dan majalah serta 22 TV lokal yang tersebar dari Aceh hingga Papua, diperlukan sarana kompetisi yang tepat agar media grup semakin menunjukkan kualitas.
Baca Juga:
JAKARTA - Ratusan karya jurnalistik yang dilombakan pada Dahlan Iskan Award 2012 memasuki tahap akhir penilaian oleh Dewan Juri. Rencananya, pengumuman
BERITA TERKAIT
- Sikap Ahli di Sidang Kasus Timah Tidak Etis, Perhitungan Kerugian Negara Diragukan
- Rayakan HUT ke-24, Epson Berkomitmen Berikan Dampak Positif Bagi Masyarakat Indonesia
- Ahmad Muzani Ingatkan Warga Jaga Persatuan & Kesatuan Menjelang Pilkada 2024
- KNPI Ajak Seluruh Pemuda Bergerak Mewujudkan Indonesia Emas 2045
- Lolly Suhenty Serahkan Santunan Dana Kepada Keluarga Staf Bawaslu yang Wafat
- Bantah Kriminalisasi Jaksa Jovi, Kejagung Singgung Tuduhan Tak Senonoh soal Nella Marsella