Malam Ini, Rincian Formasi CPNS 250 Instansi Diteken Menteri
jpnn.com - JAKARTA--Sekitar 250 instansi pusat dan daerah akan ditetapkan rincian formasi CPNS-nya oleh Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPAN-RB) Azwar Abubakar, malam ini.
Dengan penetapan ini, masing-masing instansi sudah bisa mengumumkan ke publik mengenai lowongan formasi yang akan dibuka. Panselnas sendiri juga akan mengumumkan secara resmi lewat website.
"Sekitar 50 persen rincian formasi CPNS akan saya tetapkan malam ini. Setelah itu tinggal masuk ke tahap pengumuman dan pendaftaran yang dimulai 20 Agustus mendatang," kata Azwar di kantornya, Jumat (15/8).
Tahun ini ada 510 instansi pusat yang mendapatkan formasi CPNS. Namun, 10 instansi kemudian mengundurkan diri sehingga total instansi penyelenggara seleksi CPNS 2014 tinggal 500. Terdiri dari 429 instansi daerah dan 71 instansi pusat.
"Penetapan rincian formasi ini akan berlangsung sampai 18 Agustus. Tapi saya usahan cepat biar tidak menggangu jadwal yang sudah ditetapkan Panselnas," tuturnya.
Dihubungi terpisah Deputi SDM Aparatur KemenPAN-RB Setiawan Wangsaatmaja membenarkan jika penetapan rincian formasi dilaksanakan malam ini. Saat ini seluruh dokumen tinggal diteken MenPAN-RB.
"Penetapannya tetap bertahap mulai malam ini sampai selesai. Mudah-mudahan sebelum tanggal 20 sudah selesai," tandasnya. (esy/jpnn)
JAKARTA--Sekitar 250 instansi pusat dan daerah akan ditetapkan rincian formasi CPNS-nya oleh Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Jazuli Juwaini Kunjungi dan Berikan Bantuan untuk Keluarga Rouf
- Viral, Video Jokowi Nyatakan Dukungan untuk Ridwan Kamil di Pilgub Jakarta
- YLPKGI, Yayasan di Balik Program Percontohan Makan Bergizi Gratis di DIY
- MK Kabulkan Permohonan JR terkait Sanksi Pidana Bagi Pejabat Daerah, TNI, dan Polri
- PPATK Ungkap Fakta Pelajar Terpapar Judi Online, Sangat Mengejutkan
- Malam-Malam OTK Buka Sendiri Plang Mengatasnamakan PN Jakbar di SPBE Kalideres, Lihat!