Malam-malam, Lukas Enembe Keluar dari Gedung KPK, Dia Diangkut ke Mobil Tahanan
jpnn.com, JAKARTA - Gubernur Papua Lukas Enembe selesai menjalani pemeriksaan oleh penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).
Dia keluar dari Gedung KPK, Jakarta Selatan, Kamis (12/1) sekitar pukul 21.42 WIB.
Politikus Demokrat itu tampak didorong dengan kursi roda keluar dari ruang penyidik menuju lobi Gedung KPK.
Dia masih mengenakan pakaian sama saat diantar dari Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD) Gatot Subroto, Jakarta Pusat, siang tadi.
Tangannya diborgol dengan memakai rompi tahanan KPK.
Saat keluar dari gedung lembaga antirasuah, Lukas tak banyak bicara. Termasuk bagaimana sikapnya menghadapi proses hukum sebagai tersangka kasus dugaan suap dan gratifikasi.
"Baik, baik," kata dia singkat berlalu menuju mobil tahanan.
Saat memasuki mobil tahanan, Lukas tampak dipapah petugas KPK.
Gubernur Papua Lukas Enembe tampak didorong dengan kursi roda keluar dari ruang penyidik menuju lobi Gedung KPK.
- Saksi Ahli Sidang Timah Sependapat Kerugian Negara Hanya Bisa Dihitung BPK
- Ketua MK Prediksi Ratusan Kandidat Bakal Mengajukan Sengketa Pilkada
- Ketua MRP Papua Barat Daya: Jangan Golput, Pastikan Pesta Demokrasi Aman dan Lancar
- Terbukti Korupsi Proyek Kereta Api, 2 Mantan Kepala Balai KA Ini Divonis Penjara Sebegini
- Ternyata, Gubernur Rohidin Sempat Dievakuasi dari Bengkulu dengan Baju Polantas
- Jadi Tersangka, Gubernur Rohidin Singgung soal Pilkada