Malam Masih Mencekam, Anies Baswedan Menemui Massa Demonstran

Malam Masih Mencekam, Anies Baswedan Menemui Massa Demonstran
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menemui massa penolak UU Cipta Kerja, di Kawasan Bundaran Hotel Indonesia, Jakarta, Kamis (8/10/2020). Foto: Antara/Ricky Prayoga

"Karena itu adalah perjuangan kita semua. Sebagian dari Anda sudah kembali. Sekarang kita tunjukkan bahwa kita warga negara yang bertanggung jawab. Mari kita semua berdiri nyanyi Padamu Negeri," ucap Anies.

Seperti diketahui, sejumlah elemen masyarakat, mahasiswa dan buruh menggelar aksi penolakan terhadap pengesahan Undang-Undang Cipta Kerja oleh DPR RI pada sejumlah lokasi di Jakarta dan daerah lainnya di Indonesia sejak Senin pekan ini.

Anies janji bawa aspirasi UU Ciptaker ke rapat gubernur se-Indonesia

Diinformasikan, ada sekitar 18 halte Transjakarta yang dibakar dan dirusak massa tak dikenal, dua pos polisi dibakar, Gedung Kementerian ESDM mengalami kerusakan dan beberapa jalan ditutup, imbas dari demonstrasi memprotes Undang-undang Cipta Kerja.

Massa yang terdiri dari mahasiswa dan siswa sekolah atas, dikabarkan bentrok dengan aparat kepolisian di sekitar Museum Gajah Jalan Medan Merdeka Barat dan Harmoni, Jakarta Barat.

Massa yang ada di Museum Gajah, berhasil dipukul mundur, bentrok kembali di Bundaran Patung Arjuna Widjaja, bahkan satu pos polisi dibakar oleh perusuh.

Pengunjuk rasa kembali dipukul mundur polisi ke arah Medan Merdeka Selatan.

Namun tak lama massa kembali dipukul mundur ke arah Stasiun Gambir.

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menemi para demonstran yang menolak UU Cipta Kerja, Kamis malam.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News