Malam Pertama di Kamar Virgin
Jumat, 11 Maret 2011 – 07:24 WIB

SUN: Saipul Jamil mengecup kening sang istri, Virginia Anggraeni usai melangsungkan akad nikah di masjid Istiqomah Bandung, kemarin. Foto: Muhammad Fadillah/Bandung Ekspres/JPNN
BANDUNG - Ada banyak cara untuk memeriahkan momen bersejarah dalam hidup. Seperti yang dilakukan artis Saipul Jamil yang kemarin mempersunting dara asal bandung, Virginia Anggraeni. Suasana di Jalan Anggrek Kota Bandung mendadak ramai. Betapa tidak, puluhan delman tampak memenuhi badan jalan. Ternyata, delman itu digunakan oleh artis Saipul Jamil saat menuju kediaman sang istri, Virginia Anggraeni. Akad nikah selesai sekira pukul 10.00. Setelah itu, kedua mempelai dan keluarga mempelai mendengarkan tausiah mengenai pernikahan di dalam Masjid. Saat ijab kabul, entah gugup atau terlalu pede, Saipul sempat mengulang hingga dua kali. Ijab kabul yang diucapkan Saepul sama-sama lantang, terutama ketika menyebut nama Virginia.
"Kita naik delman keliling Bandung menuju rumah Virginia. Ini itung-itung mengenang zaman Belanda,” kata Saipul, usai melakukan ijab kabul di Masjid Istiqomah Jalan Citarum. Saipul menjelaskan, Virginia merupakan keturunan Belanda. Jadi, dengan naik delman selain menghormati leluhur Virginia, juga untuk mengenang budaya bangsa sendiri.
Baca Juga:
Selain itu menurutnya, naik delman adalah menjadi bagian budaya negeri ini. "Ayah Virginia kan orang Belanda. Jadi, istilahnya saya dijajah Belanda,” canda Saipul. Sementara itu Virginia tampak ceria saat naik delman bersama sang suami. "Alhamdulillah saya bahagia,” singkat Virginia saat menaiki delman.
Baca Juga:
BANDUNG - Ada banyak cara untuk memeriahkan momen bersejarah dalam hidup. Seperti yang dilakukan artis Saipul Jamil yang kemarin mempersunting dara
BERITA TERKAIT
- Mpok Atiek Dilarikan ke Rumah Sakit, Begini Kondisinya
- Dukung Timnas Indonesia Melawan Bahrain, Rizky Billar: Peluang Itu Masih Ada
- Lakoni Banyak Adegan Menangis Dalam Film Norma: Antara Mertua dan Menantu, Tissa Biani Cerita Begini
- Cerita Chicco Jerikho dan Ariel Tatum Terlibat dalam Perang Kota
- Masih Sendiri Setelah 10 Tahun Menduda, King Nassar Ungkap Kriteria Calon Pasangan
- Belum Mau Ungkap Soal Kekasih, King Nassar: Pas Sudah Mulai Waktunya, Pasti Dipublish