Malam yang Berkesan, Seperti Ini Gaya Panggung Glenn, Penonton Menjerit
jpnn.com - JAKARTA - Glenn Fredly, 40, adalah penyanyi yang mampu menguasai perasaan penonton. Di setiap konsernya, dia berhasil membuat mereka seolah-olah juga memiliki semua lagu yang dia nyanyikan. Begitu pun konser Menanti Arah di Istora Senayan, Jakarta, Sabtu malam (17/10).
Song list yang dibawakan Glenn malam itu mengaduk perasaan penonton. Ada lagu yang bikin mereka menggenggam erat tangan bahkan merangkul pasangannya, sungguh romantis. Ada juga lagu yang membuat hati teriris saking sedihnya tersakiti karena cinta.
Konser yang menggambarkan napak tilas Glenn selama 20 tahun bermusik tersebut dihadiri sekitar lima ribu orang. Tata panggung dibuat melingkar dan ditempatkan di tengah venue. Penyanyi berdarah Ambon itu tampil tepat pukul 20.20 WIB. Sebelumnya, penonton diminta menghitung mundur dari angka 20.
Dia muncul dengan menggenjot sepeda BMX memutari panggungnya sambil menyapa penonton. ''Whoaaaa...'' jerit para penonton dengan riuh.
Setelah dua kali keliling panggung, dia membawakan lagu You Are My Everything. Penonton berdiri, bergoyang, dan sing along. Dari lagu ceria, Glenn kemudian membawakan Terserah yang menyayat hati.
Dia juga menceritakan perjalanan karir bermusiknya sejak 1995. Dia mengungkapkan, sudah banyak sekali pengalaman yang telah dia lewati. ''Ini waktu yang tidak singkat dan tak mudah. Yang generasi 90-an pasti tahu perjuangan saya,'' tuturnya.
Glenn juga menyajikan segmen khusus yang memperlihatkan keterlibatannya di dunia film. Dia melantunkan lagu yang pernah menjadi original soundtrack layar lebar. Salah satunya, film Filosofi Kopi dengan lagu Filosofi dan Logika. Selain itu, dua lagu dari Surat dari Praha juga dibawakan pemeran film tersebut, Tio Pakusadewo dan Julie Estelle.
Dari atas panggung, dia pun meminta penonton mendoakannya. ''Doakan saya. Saya berdoa Glenn Fredly pada 2015 ini segera... Isi sendiri selanjutnya ya?'' pintanya. Penonton lantas mengucap agar dia segera menikah.
JAKARTA - Glenn Fredly, 40, adalah penyanyi yang mampu menguasai perasaan penonton. Di setiap konsernya, dia berhasil membuat mereka seolah-olah
- Ricky Harun dan 2.000 Distributor Propolis Siap Meriahkan SAGA 2025
- Sheila on 7 Ungkap Alasan Libatkan Anak Duta dalam Lagu Memori Baik
- 3 Berita Artis Terheboh: Asri Welas Gugat Cerai, Isbat Nikah Mahalini Ditolak
- Fakta-Fakta Gugatan Cerai Asri Welas Terhadap Sang Suami
- Masih Proses Cerai dari Andrew Andika, Tengku Dewi Memohon Doa
- Mahalini Dirawat di Rumah Sakit, Rizky Febian Gantikan Tugas Bernyanyi