Malaysia Dituding Pernah Tolak Data Krusial Pencarian MH370
jpnn.com - PENYEBAB hilangnya Malaysia Airlines MH370 pada 8 Maret 2014 masih misterius. Di tengah upaya pencarian, sebuah spekulasi muncul lagi dan kini sedikit menyudutkan pihak berwenang Malaysia...
Dilansir dari The West Australian, Senin (15/12), pemerintah Malaysia disebut pernah menolak sebuah data yang kemudian dianggap valid untuk menerangkan keberadaan pesawat yang terjadwal melayani penerbangan Kuala Lumpur-Beijing tersebut.
Sumber The West Australian yang berasal dari Inggris mengungkap, bahwa dalam waktu 24 jam setelah hilangnya MH370, Inmarsat (perusahaan telekomunikasi satelit Inggris) telah menyarankan kepada pemerintah Malaysia untuk menggunakan temuan mereka. "Tetapi temuan itu ditolak. Mereka tidak mau tahu,” ujar sumber yang tak disebutkan namanya.
Inmarsat kemudian memberikan data tersebut kepada Air Accidents Investigation Branch (AAIB) milik Inggris, yang kemudian berkenan untuk merespon. AAIB meminta Inmarsat menyediakan link data satelit dan terus memantau sinyal MH370 setiap jamnya. Sinyal tersebut diambil dari satelit 38,000 km di atas Samudera Hindia dan diteruskan melalui stasiun bumi di Perth.
Singkat cerita, pemerintah Malaysia akhirnya dipaksa untuk memakai temuan Inmarsat dan AAIB tersebut, namun itu baru terjadi setelah 5 hari MH370 lenyap. Ironisnya, dibutuhkan juga beberapa hari membuat radar militer Malaysia bisa bekerja melacak data.
Data Inmarsat menunjukkan MH370 mengubah arah dan terbang melintasi Malaysia menuju Laut Andaman, tapi pencarian justru terus saja dilakukan di Laut Cina Selatan, sebelah timur negara itu.
Baru kemudian pada 16 Maret pencarian dipindahkan ke Samudera Hindia selatan, dengan pencarian pertama melalui udara dari Perth pada 18 Maret, 10 hari setelah MH370 hilang.
Ahli kelautan (oceanographers) setuju bahwa 10 hari sudah menghilangkan kesempatan menemukan puing-puing pesawat. Setelah 10 hari puing-puing tersebut akan melayang dan kemudian basah kuyup, lalu tenggelam dan rusak di laut yang berat. Arus yang kencang akan menyebarkan puing saling menjauh dengan jangkauan sebar yang luas.
PENYEBAB hilangnya Malaysia Airlines MH370 pada 8 Maret 2014 masih misterius. Di tengah upaya pencarian, sebuah spekulasi muncul lagi dan kini sedikit
- Kemlu RI Berharap PM Israel Benjamin Netanyahu Segera Ditangkap
- Operasi Patkor Kastima 2024 Dimulai, Bea Cukai-JKDM Siap Jaga Kondusifitas Selat Malaka
- Hari Martabat dan Kebebasan, Simbol Ketahanan dan Harapan Rakyat Ukraina
- Gaza Menderita, Otoritas Palestina Tolak Rencana Israel Terkait Penyaluran Bantuan
- Indonesia Merapat ke BRICS, Dubes Kamala Tegaskan Sikap Amerika
- Ngebet Usir Imigran, Donald Trump Bakal Kerahkan Personel Militer